(e-RH) 4 Oktober -- 2 TIMOTIUS 3:10-17 - MENGHIBUR DAN MENEGUR

Posted On // Leave a Comment
e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Senin, 4 Oktober 2021
Bacaan : 2 TIMOTIUS 3:10-17
Setahun: Matius 10-11
Nats: Seluruh Kitab Suci diilhamkan Allah dan bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran. (2 Timotius 3:16)

Renungan:

MENGHIBUR DAN MENEGUR

Dalam sebuah rapat panitia perayaan gerejawi, beberapa peserta rapat mengusulkan agar mencari seorang pendeta yang lucu sebagai pembawa firman. Namun, seorang peserta rapat berdiri dengan berani untuk menolak usulan itu. "Apa tujuan kita mencari pendeta yang lucu? Apakah firman Tuhan itu lelucon? Undang pelawak saja supaya dijamin lucu!" ujarnya.

Alih-alih dipahami sebagai media belajar yang menyatakan "teguran" untuk membawa hidup kepada pertobatan, fungsi khotbah sering kali bergeser menjadi media "hiburan". Khotbah yang lucu pun lebih disukai daripada khotbah yang menyatakan ajaran kebenaran. Kabar baik yang menjadi inti pengajaran Allah sering dijadikan alasan supaya isi khotbah senantiasa berisi penghiburan, pengharapan, mukjizat, janji berkat dan jaminan damai sejahtera.

Memahami firman sebagai penghibur dan pemberi kekuatan bukan pemahaman yang salah. Namun bukan berarti firman selalu berisi lelucon. Sisipan lelucon sah-sah saja dipakai. Tetapi khotbah yang berisi penghiburan sejati bukan pertunjukan lelucon yang mengesampingkan pesan utama tentang kehendak Allah demi kepuasan pendengarnya. Firman dipakai Allah sebagai pembimbing yang mengarahkan kita kepada pengajaran yang benar, menghardik kesesatan, mengoreksi moral yang keliru dan menolong kita hidup dalam kesalehan. Pengajaran dan didikan inilah penghiburan sejati yang harus diperhatikan oleh orang percaya sebagai bekal untuk menghadapi tantangan zaman. Bukankah pengharapan akan kehidupan kekal merupakan penghiburan yang tiada tanding? --EBL/www.renunganharian.net
   
KARYA KESELAMATAN ALLAH BAGI MANUSIA ADALAH TINDAKAN YANG SERIUS. JANGAN MENANGGAPINYA SEBAGAI LELUCON!

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: https://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2021/10/04/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2021/10/04/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?2+TIMOTIUS+3:10-17

2 TIMOTIUS 3:10-17

10  Tetapi engkau telah mengikuti ajaranku, cara hidupku, pendirianku, imanku, kesabaranku, kasihku dan ketekunanku.
11  Engkau telah ikut menderita penganiayaan dan sengsara seperti yang telah kuderita di Antiokhia dan di Ikonium dan di Listra. Semua penganiayaan itu kuderita dan Tuhan telah melepaskan aku dari padanya.
12  Memang setiap orang yang mau hidup beribadah di dalam Kristus Yesus akan menderita aniaya,
13  sedangkan orang jahat dan penipu akan bertambah jahat, mereka menyesatkan dan disesatkan.
14  Tetapi hendaklah engkau tetap berpegang pada kebenaran yang telah engkau terima dan engkau yakini, dengan selalu mengingat orang yang telah mengajarkannya kepadamu.
15  Ingatlah juga bahwa dari kecil engkau sudah mengenal Kitab Suci yang dapat memberi hikmat kepadamu dan menuntun engkau kepada keselamatan oleh iman kepada Kristus Yesus.
16  Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.
17  Dengan demikian tiap-tiap manusia kepunyaan Allah diperlengkapi untuk setiap perbuatan baik.

Bacaan Alkitab Setahun: https://alkitab.sabda.org/?Matius+10-11
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Matius+10-11

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2021 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar