(e-SH) 7 Maret -- Imamat 6:14-23 - Menerima dan Memberi

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Jumat, 7 Maret 2025
Ayat SH: Imamat 6:14-23

Judul: Menerima dan Memberi

Jika orang diberi pilihan untuk menerima atau memberi, kebanyakan dari mereka akan memilih untuk menerima. Namun, Allah ingin agar kita hidup dalam keseimbangan. Ada kalanya kita menerima dan ada kalanya kita harus memberi.

Anak-anak Harun yang telah dipilih sebagai imam mempunyai kewajiban untuk membawa kurban sajian kepada Allah dan membakarnya di atas mazbah (14-15). Selain kewajiban itu, mereka juga mempunyai hak untuk mendapat bagian. Setelah bagian untuk kurban sajian dibakar, bagian selebihnya harus mereka makan di pelataran karena itulah yang diberikan dan ditetapkan oleh Allah (16-18).

Harun dan anak-anakNya tidak sekadar menerima, tetapi Allah juga memerintah mereka untuk memberi persembahan. Kurban sajian yang harus mereka berikan adalah sepersepuluh efa tepung terbaik dengan minyak pada waktu pagi dan petang. Kurban ini harus dibakar seluruhnya dan tidak boleh dimakan (20-23).

Setiap orang mempunyai kewajiban dan hak. Ada kalanya kita menerima apa yang menjadi bagian kita, tetapi ada kalanya juga kita harus memberi dari apa yang kita punya.

Sebagai orang percaya, kita harus menyadari bahwa hidup tidak melulu tentang diberi berkat, tetapi juga tidak terus-menerus tentang berkorban. Layaknya Harun dan anak-anaknya, pada satu sisi kita dapat menikmati berkat yang Allah sediakan, dan pada sisi lain kita juga mengungkapkan syukur seperti yang Allah ajarkan melalui firman-Nya.

Jika kita sudah menerima bagian yang terbesar, yakni keselamatan kekal, marilah kita juga memberi yang terbesar dari diri kita bagi Tuhan. Biarlah setiap kali kita menerima pemeliharaan Tuhan, hati kita tergerak untuk memberi kasih dan kepedulian kepada sesama. Biarlah juga setiap kali kita menerima kebaikan dari orang lain, kita dengan senang hati memberi kebaikan yang serupa kepada mereka dan banyak orang yang lain.

Jadilah orang Kristen yang senang untuk menerima maupun memberi. Ketika kita menerima, bersyukurlah; ketika kita memberi, bersukacitalah. Dengan demikian, ada keseimbangan berkat. [RBM]

e-SH versi web: https://www.sabda.org/publikasi/sh/2025/03/07/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?Imamat+6:14-23
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Imamat+6:14-23

Imamat 6:14-23

14  "Inilah hukum tentang korban sajian. Anak-anak Harun haruslah membawanya ke hadapan TUHAN ke depan mezbah.
15  Setelah dikhususkan dari korban sajian itu segenggam tepung yang terbaik dengan minyak, serta seluruh kemenyan yang di atas korban sajian itu, maka haruslah semuanya dibakar di atas mezbah sehingga baunya menyenangkan sebagai bagian ingat-ingatannya bagi TUHAN.
16  Selebihnya haruslah dimakan oleh Harun dan anak-anaknya; haruslah itu dimakan sebagai roti yang tidak beragi di suatu tempat yang kudus, haruslah mereka memakannya di pelataran Kemah Pertemuan.
17  Janganlah itu dibakar beragi. Telah Kuberikan itu sebagai bagian mereka dari pada segala korban api-apian-Ku; itulah bagian maha kudus, sama seperti korban penghapus dosa dan korban penghapus salah.
18  Setiap laki-laki di antara anak-anak Harun haruslah memakannya; itulah suatu ketetapan untuk selamanya bagi kamu turun-temurun; itulah bagianmu dari segala korban api-apian TUHAN. Setiap orang yang kena kepada korban-korban itu menjadi kudus."
19  TUHAN berfirman kepada Musa:
20  "Inilah persembahan Harun dan anak-anaknya, yang harus dipersembahkan oleh mereka kepada TUHAN pada hari ia diurapi: sepersepuluh efa tepung yang terbaik sebagai korban sajian yang tetap, setengahnya pada waktu pagi dan setengahnya pada waktu petang.
21  Haruslah itu diolah di atas panggangan bersama-sama minyak, setelah teraduk haruslah engkau membawanya dan mempersembahkannya sebagai korban sajian, sesudah dibakar dan berpotong-potong sebagai bau yang menyenangkan bagi TUHAN.
22  Dan imam dari antara anak-anaknya yang diurapi sebagai penggantinya, haruslah mengolahnya; itulah suatu ketetapan untuk selamanya. Seluruhnya haruslah dibakar bagi TUHAN.
23  Tiap-tiap korban sajian dari seorang imam itu haruslah menjadi korban yang terbakar seluruhnya, janganlah dimakan."


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar