(e-SH) 24 Juni -- Roma 3:9-20 - Bergantung pada Kasih Karunia

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Jumat, 24 Juni 2022
Ayat SH: Roma 3:9-20

Judul: Bergantung pada Kasih Karunia

Dalam bagian ini, Paulus banyak mengutip Kitab Mazmur untuk menjelaskan bahwa semua orang berdosa di hadapan Tuhan.

Dengan tegas Paulus menyatakan bahwa pada kenyataannya tidak ada seorang pun yang benar di hadapan Tuhan (10-15), bahkan mereka tidak memiliki rasa takut akan Allah (16-18). Dengan demikian, tidak ada seorang pun yang dapat luput dari murka Allah dan penghukuman-Nya.

Sekali lagi Paulus mengingatkan orang-orang Yahudi bahwa sekalipun mereka adalah umat pilihan Tuhan, mereka juga adalah orang berdosa sama seperti manusia lainnya (9). Hukum Taurat yang Tuhan berikan kepada mereka di satu sisi menolong mereka untuk tahu yang benar dan yang salah. Namun, di sisi lain hukum Taurat juga menunjukkan kepada mereka bahwa sebaik apa pun mereka berusaha, mereka tetap tidak dapat memenuhi standar Allah yang sempurna (19-20).

Hukum Taurat membuka mata mereka bahwa sesungguhnya mereka sama dengan orang non-Yahudi, yaitu orang berdosa. Dengan demikian, tidak ada sesuatu pun yang dapat mereka lakukan untuk menyelamatkan diri mereka sendiri.

Selama mereka bergantung pada kekuatan dan kehebatan mereka sendiri, mereka akan terus terpuruk dalam dosa. Namun, ketika mereka mengakui kelemahan mereka, datang kepada Tuhan, dan bergantung sepenuhnya pada kasih karunia Tuhan, maka Ia akan menyelamatkan mereka.

Syukur kepada Allah yang mengerti dan melihat kesengsaraan kita. Ia tahu kita tidak dapat berbuat apa-apa tanpa pertolongan-Nya. Satu-satunya pengharapan kita hanya ada dalam kemurahan dan kasih karunia-Nya. Tanpa itu semua, kita hanya menunggu sebuah akhir yang penuh penderitaan.

Oleh sebab itu, mari kita tidak meninggikan diri dan merasa lebih baik daripada orang lain. Mari kita mengakui dengan jujur di hadapan-Nya bahwa kita butuh kasih karunia-Nya. Dengan kerendahan hati, mari kita memohon pertolongan-Nya, sebab hanya dengan bergantung pada kasih karunia Allah, kita dapat diselamatkan. [STG]

e-SH versi web: https://www.sabda.org/publikasi/sh/2022/06/24/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?Roma+3:9-20
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Roma+3:9-20

Roma 3:9-20

 9  Jadi bagaimana? Adakah kita mempunyai kelebihan dari pada orang lain? Sama sekali tidak. Sebab di atas telah kita tuduh baik orang Yahudi, maupun orang Yunani, bahwa mereka semua ada di bawah kuasa dosa,
10  seperti ada tertulis: "Tidak ada yang benar, seorangpun tidak.
11  Tidak ada seorangpun yang berakal budi, tidak ada seorangpun yang mencari Allah.
12  Semua orang telah menyeleweng, mereka semua tidak berguna, tidak ada yang berbuat baik, seorangpun tidak.
13  Kerongkongan mereka seperti kubur yang ternganga, lidah mereka merayu-rayu, bibir mereka mengandung bisa.
14  Mulut mereka penuh dengan sumpah serapah,
15  kaki mereka cepat untuk menumpahkan darah.
16  Keruntuhan dan kebinasaan mereka tinggalkan di jalan mereka,
17  dan jalan damai tidak mereka kenal;
18  rasa takut kepada Allah tidak ada pada orang itu."
19  Tetapi kita tahu, bahwa segala sesuatu yang tercantum dalam Kitab Taurat ditujukan kepada mereka yang hidup di bawah hukum Taurat, supaya tersumbat setiap mulut dan seluruh dunia jatuh ke bawah hukuman Allah.
20  Sebab tidak seorangpun yang dapat dibenarkan di hadapan Allah oleh karena melakukan hukum Taurat, karena justru oleh hukum Taurat orang mengenal dosa.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar