(e-SH) 18 Desember -- Baca Gali Alkitab

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Baca Gali Alkitab

Yehezkiel 8

Seorang yang tampil baik belum tentu memiliki hati yang baik pula. Dari luar, seseorang bisa berkata-kata sopan dan berpenampilan menarik. Namun, siapa yang tau kalau di dalam hatinya ia memendam kebencian dan mengutuk banyak orang, bahkan meremehkan Allah.

Bagaimana dengan tua-tua di Kerajaan Yehuda? Bukankah mereka ini orang-orang kudus yang selalu melayani di Bait Suci dan memimpin ibadah umat Allah? Sayangnya, apa yang Allah nyatakan sama sekali berbeda.

Apa saja yang Anda baca?
1. Penglihatan seperti apa yang dialami Yehezkiel? (1-4)
2. Di sebelah utara gerbang mazbah, perbuatan apa yang dilakukan oleh kaum Israel? (5-6)
3. Di dalam lubang di pintu pelataran, perbuatan apa yang dilakukan oleh 70 tua-tua kaum Israel? (7-13)
4. Di dekat pintu gerbang di sebelah utara, perbuatan apa yang dilakukan oleh perempuan-perempuan? (14-15)
5. Di pelataran dekat jalan masuk, perbuatan apa yang dilakukan oleh sekitar 25 orang laki-laki? (16)
6. Kekejian seperti apa yang diperlihatkan Allah kepada Yehezkiel? Dan, bagaimana Allah bertindak atas umat-Nya? (17-18)

Apa pesan yang Allah sampaikan kepada Anda?
1. Sesungguhnya, dari mana asalnya kemakmuran, kesuburan, kemuliaan, dan keselamatan hidup?
2. Mengapa manusia dapat berkata bahwa Allah sudah tidak ada atau tidak peduli lagi kepada dunia ini?
3. Apabila Anda sudah menjadi umat milik Allah, sosok ilah apa lagi yang Anda butuhkan?

Apa respons Anda?
1. Maukah Anda instrospeksi untuk melihat apa/siapa yang selama ini Anda andalkan dalam meraih harapan Anda?
2. Teguran keras apa yang pernah Anda alami, dan tekad apa yang Anda buat untuk tetap setia hanya kepada Allah?

Pokok Doa:
Mohon kekuatan Tuhan untuk menolak segala penyembahan berhala dan nyatakan tekad untuk setia hanya kepada-Nya.

e-SH versi web: https://www.sabda.org/publikasi/sh/2021/12/17/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?Yehezkiel+8
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Yehezkiel+8

Yehezkiel 8

 1  Pada tahun keenam, dalam bulan yang keenam, pada tanggal lima bulan itu, waktu aku duduk di rumahku berhadap-hadapan dengan para tua-tua Yehuda, kekuasaan Tuhan ALLAH meliputi aku di sana,
 2  dan aku menerima penglihatan: Sungguh, ada kelihatan yang menyerupai seorang laki-laki, dari yang menyerupai pinggangnya sampai ke bawah kelihatan seperti api dan dari pinggangnya ke atas kelihatan seperti cahaya, seperti suasa mengkilat.
 3  Dia mengulurkan sesuatu yang berbentuk tangan dan dipegang-Nya jambul kepalaku. Lalu Roh itu mengangkat aku ke antara langit dan bumi dan membawa aku dalam penglihatan-penglihatan ilahi ke Yerusalem dekat pintu gerbang pelataran dalam yang menghadap ke utara, di mana terdapat berhala cemburuan, yang menimbulkan cemburu itu.
 4  Lihat, di sana tampak kemuliaan Allah Israel, seperti penglihatan yang kulihat di lembah itu.
 5  Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, lihatlah ke utara!" Aku melihat ke utara, sungguh, di sebelah utara gerbang mezbah, dekat jalan masuk, terdapat berhala cemburuan tadi.
 6  Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, kaulihatkah apa yang mereka perbuat, yaitu perbuatan-perbuatan kekejian yang besar-besar, yang dilakukan oleh kaum Israel di sini, sehingga Aku harus menjauhkan diri dari tempat kudus-Ku? Engkau masih akan melihat perbuatan-perbuatan kekejian yang lebih besar lagi."
 7  Dan dibawa-Nya aku ke pintu pelataran, aku melihat, sungguh, ada sebuah lobang di dalam temboknya.
 8  Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, perbesarlah lobang yang di tembok itu!" Sesudah aku memperbesar lobang itu, lihat, ada sebuah pintu.
 9  Firman-Nya kepadaku: "Masuklah dan lihatlah perbuatan-perbuatan kekejian yang jahat, yang mereka lakukan di sini."
10  Lalu aku masuk dan melihat, sungguh, segala gambar-gambar binatang melata dan binatang-binatang lain yang menjijikkan dan segala berhala-berhala kaum Israel terukir pada tembok sekelilingnya.
11  Dan di hadapannya berdiri tujuh puluh orang tua-tua kaum Israel, dengan Yaazanya bin Safan di tengah-tengah mereka dan masing-masing memegang bokor ukupannya di tangannya, dan keharuman dari asap ukupan itu naik ke atas.
12  Firman-Nya kepadaku: "Kaulihatkah, hai anak manusia, apa yang dilakukan oleh tua-tua kaum Israel di dalam kegelapan, masing-masing di dalam kamar tempat ukiran-ukiran mereka? Sebab mereka berkata: TUHAN tidak melihat kita; TUHAN sudah meninggalkan tanah ini."
13  Ditambahkan-Nya lagi: "Engkau masih akan melihat perbuatan-perbuatan kekejian yang lebih besar lagi yang mereka lakukan."
14  Lalu dibawa-Nya aku dekat pintu gerbang rumah TUHAN yang di sebelah utara, sungguh, di sana ada perempuan-perempuan yang menangisi dewa Tamus.
15  Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, kaulihatkah apa yang mereka perbuat? Engkau masih akan melihat perbuatan-perbuatan kekejian yang lebih besar lagi dari pada ini."
16  Kemudian dibawa-Nya aku ke pelataran dalam rumah TUHAN; sungguh, dekat jalan masuk ke bait TUHAN, di antara balai Bait Suci dan mezbah ada kira-kira dua puluh lima orang laki-laki, yang membelakangi bait TUHAN dan menghadap ke sebelah timur sambil sujud pada matahari di sebelah timur.
17  Lalu firman-Nya kepadaku: "Kaulihatkah itu, hai anak manusia? Perkara kecilkah itu bagi kaum Yehuda untuk melakukan perbuatan-perbuatan kekejian yang mereka lakukan di sini, bahwa mereka memenuhi tanah ini dengan kekerasan dan dengan itu terus menyakiti hati-Ku? Sungguh, mereka berkelakuan tak senonoh di hadapan-Ku.
18  Oleh karena itu Aku akan membalas di dalam kemurkaan-Ku. Aku tidak akan merasa sayang dan tidak akan kenal belas kasihan. Dan kalaupun mereka berseru-seru kepada-Ku dengan suara yang nyaring, Aku tidak akan mendengarkan mereka."


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar