(e-SH) 11 Juni -- Yesaya 42:10-17 - Allah Penolong yang Luar Biasa

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Jumat, 11 Juni 2021
Ayat SH: Yesaya 42:10-17

Judul: Allah Penolong yang Luar Biasa

Puluhan tahun lalu, penulis mengalami sakit dan pada saat itu merasa bahwa kondisi sakit itu akan berujung maut. Penulis terus berdoa kepada Tuhan untuk memberi kesempatan hidup agar dapat melayani Tuhan. Doa itu dijawab. Setelah sembuh, penulis memutuskan untuk menjadi hamba Tuhan dan masuk ke sekolah teologi. Keputusan itu adalah luapan kegembiraan dan rasa syukur penulis terhadap pertolongan Tuhan.

Dalam perikop hari ini terlihat adanya kegembiraan yang meluap-luap bagi orang Israel. Mereka meluapkan kegembiraan itu dengan bernyanyi memuji Allah dan mengajak seluruh bumi untuk memberikan penghormatan kepada Allah (10-12). Mengapa mereka bergembira? Alasannya adalah Allah berperang untuk melepaskan mereka dari musuh (13). Kelepasan yang diberikan Allah kepada mereka memang sungguh luar biasa.

Kita bisa melihatnya dari beberapa tindakan yang dilakukan Allah. Ketandusan dan kekeringan yang melanda suatu daerah begitu hebat sampai sungai dan telaga menjadi kering. Orang buta dipimpin untuk melewati jalan yang selama ini tidak mereka lihat. Orang yang biasanya hidup dalam kegelapan sekarang hidup dalam terang, dan segala halangan dalam perjalanan hidup mereka disingkirkan Allah.

Para penyembah ilah asing menjadi musuh yang membahayakan Israel, tetapi mereka tidak akan tahan berhadapan dengan Allah. Kehebatan ini tidak hanya terjadi bagi bangsa Israel, tetapi juga bagi setiap orang yang percaya kepada-Nya. Apa pun permasalahan yang kita hadapi, tidak ada yang terlalu besar bagi Allah.

Kalau kita memiliki Allah yang begitu hebat dan luar biasa, sebenarnya kita tidak perlu bingung untuk mencari pertolongan pada waktu menghadapi masalah di dalam hidup ini. Allah tidak akan diam bila orang yang dikasihi-Nya meminta tolong kepada-Nya. Datanglah kepada Allah, berserah diri, dan hidup makin mencintai-Nya, hingga akhirnya kita melihat dan memuji pertolongan-Nya yang luar biasa. [RMS]

e-SH versi web: https://www.sabda.org/publikasi/sh/2021/06/11/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?Yesaya+42:10-17
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Yesaya+42:10-17

Yesaya 42:10-17

10  Nyanyikanlah nyanyian baru bagi TUHAN dan pujilah Dia dari ujung bumi! Baiklah laut bergemuruh serta segala isinya dan pulau-pulau dengan segala penduduknya.
11  Baiklah padang gurun menyaringkan suara dengan kota-kotanya dan dengan desa-desa yang didiami Kedar! Baiklah bersorak-sorai penduduk Bukit Batu, baiklah mereka berseru-seru dari puncak gunung-gunung!
12  Baiklah mereka memberi penghormatan kepada TUHAN, dan memberitakan pujian yang kepada-Nya di pulau-pulau.
13  TUHAN keluar berperang seperti pahlawan, seperti orang perang Ia membangkitkan semangat-Nya untuk bertempur; Ia bertempik sorak, ya, Ia memekik, terhadap musuh-musuh-Nya Ia membuktikan kepahlawanan-Nya.
14  Aku membisu dari sejak dahulu kala, Aku berdiam diri, Aku menahan hati-Ku; sekarang Aku mau mengerang seperti perempuan yang melahirkan, Aku mau mengah-mengah dan megap-megap.
15  Aku mau membuat tandus gunung-gunung dan bukit-bukit, dan mau membuat layu segala tumbuh-tumbuhannya; Aku mau membuat sungai-sungai menjadi tanah kering dan mau membuat kering telaga-telaga.
16  Aku mau memimpin orang-orang buta di jalan yang tidak mereka kenal, dan mau membawa mereka berjalan di jalan-jalan yang tidak mereka kenal. Aku mau membuat kegelapan yang di depan mereka menjadi terang dan tanah yang berkeluk-keluk menjadi tanah yang rata. Itulah hal-hal yang hendak Kulakukan kepada mereka, yang pasti akan Kulaksanakan.
17  Orang-orang yang percaya kepada patung pahatan akan berpaling ke belakang dan mendapat malu, yaitu orang-orang yang berkata kepada patung tuangan: "Kamulah allah kami!"


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar