(e-SH) 5 September -- Kisah Para Rasul 11:1-18 - Gereja yang Bertumbuh

Posted On // Leave a Comment

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Rabu, 5 September 2018
Ayat SH: Kisah Para Rasul 11:1-18

Judul: Gereja yang Bertumbuh

Apa yang terjadi di Yope sudah terdengar di Yerusalem (1). Pada waktu Petrus tiba di Yerusalem, orang-orang percaya yang bersunat berselisih paham dengan dia. Mereka meminta penjelasan mengapa Petrus masuk ke rumah orang-orang yang tidak bersunat dan makan bersama-sama dengan mereka (3). Bagi orang Yahudi ada larangan untuk bergaul dengan orang-orang yang bukan Yahudi atau masuk ke rumah mereka. Mereka berpikir bahwa Petrus sengaja melakukan hal itu.

Petrus pun menjelaskan bahwa dia melakukan itu karena Roh Allah yang memimpinnya. Dia menceritakan bagaimana Allah sampai tiga kali memberikan penglihatan agar meruntuhkan pemahaman haram dan tidak haram (5-10). Dia menceritakan bahwa Allah juga telah menampakkan diri kepada Kornelius bahwa Petrus akan menyampaikan berita keselamatan bagi seisi rumahnya (13, 14). Dia menceritakan bagaimana Roh Kudus turun atas seisi rumah Kornelius ketika dia sedang mengajar (15, 16). Dia melakukan semua itu karena Allah telah membuka jalan. Akhirnya mereka memahami bahwa Allah telah mengaruniakan keselamatan kepada bangsa-bangsa (17). Mereka pun menajdi paham dan memuliakan Allah.

Gereja yang bertumbuh adalah gereja yang berpusat kepada Kristus. Gereja yang menyehatkan adalah gereja yang seluruh dinamikanya dikendalikan oleh Kristus. Gereja yang diberkati adalah gereja yang mengutamakan Kristus. Gereja yang menyejukkan adalah gereja yang siap berubah menjadi serupa dengan karakter Kristus. Gereja yang berbuah adalah gereja yang bersukacita karena mengenali pekerjaan Allah yang nyata di tengah-tengah umat-Nya.

Sungguh penting bagi setiap orang percaya untuk terus mengutamakan Tuhan dalam perencanaan dan pengerjaan pelayanan. Adalah penting bagi jemaat untuk senantiasa mendoakan mereka.

Doa: Kami memohon kiranya gereja senantiasa mengutamakan Engkau dan bersukacita karena karya-Mu dinyatakan di tengah-tengah umat. [JH]

e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2018/09/05/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Kisah+Para+Rasul+11:1-18
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Kisah+Para+Rasul+11:1-18

Kisah Para Rasul 11:1-18

 1  Rasul-rasul dan saudara-saudara di Yudea mendengar, bahwa bangsa-bangsa lain juga menerima firman Allah.
 2  Ketika Petrus tiba di Yerusalem, orang-orang dari golongan yang bersunat berselisih pendapat dengan dia.
 3  Kata mereka: "Engkau telah masuk ke rumah orang-orang yang tidak bersunat dan makan bersama-sama dengan mereka."
 4  Tetapi Petrus menjelaskan segala sesuatu berturut-turut, katanya:
 5  "Aku sedang berdoa di kota Yope, tiba-tiba rohku diliputi kuasa ilahi dan aku melihat suatu penglihatan: suatu benda berbentuk kain lebar yang bergantung pada keempat sudutnya diturunkan dari langit sampai di depanku.
 6  Aku menatapnya dan di dalamnya aku lihat segala jenis binatang berkaki empat dan binatang liar dan binatang menjalar dan burung-burung.
 7  Lalu aku mendengar suara berkata kepadaku: Bangunlah, hai Petrus, sembelihlah dan makanlah!??
 8  Tetapi aku berkata: Tidak, Tuhan, tidak, sebab belum pernah sesuatu yang haram dan yang tidak tahir masuk ke dalam mulutku.
 9  Akan tetapi untuk kedua kalinya suara dari sorga berkata kepadaku: Apa yang dinyatakan halal oleh Allah, tidak boleh engkau nyatakan haram!??
10  Hal itu terjadi sampai tiga kali, lalu semuanya ditarik kembali ke langit.
11  Dan seketika itu juga tiga orang berdiri di depan rumah, di mana kami menumpang; mereka diutus kepadaku dari Kaisarea.
12  Lalu kata Roh kepadaku: Pergi bersama mereka dengan tidak bimbang! Dan keenam saudara ini menyertai aku. Kami masuk ke dalam rumah orang itu,
13  dan ia menceriterakan kepada kami, bagaimana ia melihat seorang malaikat berdiri di dalam rumahnya dan berkata kepadanya: Suruhlah orang ke Yope untuk menjemput Simon yang disebut Petrus.
14  Ia akan menyampaikan suatu berita kepada kamu, yang akan mendatangkan keselamatan bagimu dan bagi seluruh isi rumahmu.
15  Dan ketika aku mulai berbicara, turunlah Roh Kudus ke atas mereka, sama seperti dahulu ke atas kita.
16  Maka teringatlah aku akan perkataan Tuhan: Yohanes membaptis dengan air, tetapi kamu akan dibaptis dengan Roh Kudus.??
17  Jadi jika Allah memberikan karunia-Nya kepada mereka sama seperti kepada kita pada waktu kita mulai percaya kepada Yesus Kristus, bagaimanakah mungkin aku mencegah Dia?"
18  Ketika mereka mendengar hal itu, mereka menjadi tenang, lalu memuliakan Allah, katanya: "Jadi kepada bangsa-bangsa lain juga Allah mengaruniakan pertobatan yang memimpin kepada hidup."


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar