(BGA) 20 Januari -- Baca Gali Alkitab

Posted On // Leave a Comment

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Baca Gali Alkitab

Markus 2:18-28

Para pemimpin agama Yahudi begitu memegang erat tradisi yang telah mereka pertahankan turun-temurun, padahal tradisi itu banyak yang tidak sesuai dengan hakikat aturan yang Tuhan buat. Maka kemudian mereka mengeluhkan ketidaktaatan atau kegagalan murid-murid Yesus dalam memelihara tradisi berpuasa (bdk. Im. 16:29). Orang-orang Farisi juga berkeberatan karena Yesus memperbolehkan murid-murid-Nya melakukan sesuatu, yang mereka sebut pekerjaan, pada hari Sabat.

Apa saja yang Anda baca?
1. Mengapa murid-murid Yesus tidak berpuasa sementara murid-murid Yohanes dan orang-orang Farisi berpuasa (18-19)?
2. Apakah tiga perumpamaan kecil yang dikatakan Yesus memberikan jawaban atas pertanyaan di atas (19-22)? Jelaskan satu persatu.
3. Tradisi apakah yang dilanggar murid-murid Yesus ketika berada di ladang gandum pada hari Sabat (23-24)?
4. Bagaimanakah kisah Daud bisa diterapkan pada situasi yang Yesus hadapi saat itu (lih. 1Sam. 21:1-6)?

Apa pesan yang Allah sampaikan kepada Anda?
1. Mengapa murid-murid Yohanes dan orang-orang Farisi berpuasa (18)?
2. Apakah yang dimaksud dengan anggur baru? Apakah yang dimaksud dengan kantong kulit yang tua? Mengapa keduanya tidak cocok bila disatukan?

Apa respons Anda?
1. Apakah 'anggur baru Yesus' telah mengoyakkan 'kantong kulit tua Anda'? Dalam hal apa?
2. Coba perhatikan peraturan-peraturan di gereja Anda. Adakah di antaranya yang justru membuat orang menjauhi gereja dan tidak mau kembali lagi?

Pokok Doa:
Agar pemimpin gereja secara berkala mengevaluasi peraturan gereja agar sesuai dengan panggilan gereja.

++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Markus+2:18-28
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Markus+2:18-28

Markus 2:18-28

18 Pada suatu kali ketika murid-murid Yohanes dan orang-orang Farisi sedang berpuasa, datanglah orang-orang dan mengatakan kepada Yesus: "Mengapa murid-murid Yohanes dan murid-murid orang Farisi berpuasa, tetapi murid-murid-Mu tidak?"
19 Jawab Yesus kepada mereka: "Dapatkah sahabat-sahabat mempelai laki-laki berpuasa sedang mempelai itu bersama mereka? Selama mempelai itu bersama mereka, mereka tidak dapat berpuasa.
20 Tetapi waktunya akan datang mempelai itu diambil dari mereka, dan pada waktu itulah mereka akan berpuasa.
21 Tidak seorangpun menambalkan secarik kain yang belum susut pada baju yang tua, karena jika demikian kain penambal itu akan mencabiknya, yang baru mencabik yang tua, lalu makin besarlah koyaknya.
22 Demikian juga tidak seorangpun mengisikan anggur yang baru ke dalam kantong kulit yang tua, karena jika demikian anggur itu akan mengoyakkan kantong itu, sehingga anggur itu dan kantongnya dua-duanya terbuang. Tetapi anggur yang baru hendaknya disimpan dalam kantong yang baru pula."
23 Pada suatu kali, pada hari Sabat, Yesus berjalan di ladang gandum, dan sementara berjalan murid-murid-Nya memetik bulir gandum.
24 Maka kata orang-orang Farisi kepada-Nya: "Lihat! Mengapa mereka berbuat sesuatu yang tidak diperbolehkan pada hari Sabat?"
25 Jawab-Nya kepada mereka: "Belum pernahkah kamu baca apa yang dilakukan Daud, ketika ia dan mereka yang mengikutinya kekurangan dan kelaparan,
26 bagaimana ia masuk ke dalam Rumah Allah waktu Abyatar menjabat sebagai Imam Besar lalu makan roti sajian itu--yang tidak boleh dimakan kecuali oleh imam-imam--dan memberinya juga kepada pengikut-pengikutnya?"
27 Lalu kata Yesus kepada mereka: "Hari Sabat diadakan untuk manusia dan bukan manusia untuk hari Sabat,
28 jadi Anak Manusia adalah juga Tuhan atas hari Sabat."

e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar