(e-SH) 14 Mei -- Mazmur 104:10-18 - Pujilah Tuhan karena Ia Baik

Posted On // Leave a Comment

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Minggu, 14 Mei 2017
Ayat SH: Mazmur 104:10-18

Judul: Pujilah Tuhan karena Ia Baik

Pada umumnya kita mengukur kebaikan Tuhan dengan tolok-ukur dikabulkannya permohonan kita. Tahukah Anda bahwa kebaikan Tuhan tidak selalu diwujudkan dengan memenuhi apa yang kita inginkan, melainkan dengan memenuhi apa yang kita butuhkan. Salah satu bukti konkret yang jarang sekali menjadi perhatian kita, yaitu keindahan dan kemisterian alam. Melalui alam, Tuhan menyatakan kebaikan serta pemeliharaan-Nya. Segala kebutuhan primer manusia dan makhluk hidup lainnya sudah tersedia di alam. Inilah yang menjadi perenungan kita melalui Santapan Harian hari ini.

Dalam mazmur ini terlihat jelas bagaimana pemazmur memuji kebaikan Tuhan. Sebab Ia memberikan air bagi ciptaan-Nya (10-13), memberikan makanan bagi ciptaan-Nya (14-16), dan memberikan tempat tinggal bagi ciptaan-Nya (17-18). Air, makanan, dan tempat tinggal merupakan tiga kebutuhan mendasar semua mahkluk hidup. Ketiga kebutuhan mendasar itu telah disediakan oleh Tuhan saat Ia menciptakan alam semesta dan segala isinya.

Jika kita mempertanyakan soal air kotor, tanaman yang tidak subur, tempat tinggal yang tak layak, banjir di mana-mana, dan lainnya, maka persoalannya bukan ada pada Tuhan. Karena Ia telah menciptakan alam semesta dengan baik, tertata rapi, dan harmonis. Namun, alam semesta menjadi rusak, kacau, dan tidak seimbang karena ulah manusia. Dalam keberdosaannya, manusia tidak merawat dan memelihara alam, melainkan mengeksploitasi alam secara membabi buta. Contohnya, limbah, sampah, karbon dioksida dari asap kendaraan, dan sebagainya.

Saat terjadi gagal panen, banjir bandang, gempa bumi, cuaca ekstrem, dan lainnya, mungkin kita menyalahkan Tuhan. Kita tahu bahwa Tuhan itu baik, namun kita tidak mau peduli dengan alam. Kita masih memakai produk yang tidak ramah lingkungan. Karena itu, kita harus mengubah pola pikir egosentris menjadi ekologis terhadap alam semesta. Dengan begitu, kita masih dapat mewariskan dunia yang indah dan baik ini kepada anak cucu kita kelak. Belajarlah mencintai alam. [MFS]

e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2017/05/14/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+104:10-18
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Mazmur+104:10-18

Mazmur 104:10-18

10  Engkau yang melepas mata-mata air ke dalam lembah-lembah, mengalir di antara gunung-gunung,
11  memberi minum segala binatang di padang, memuaskan haus keledai-keledai hutan;
12  di dekatnya diam burung-burung di udara, bersiul dari antara daun-daunan.
13  Engkau yang memberi minum gunung-gunung dari kamar-kamar loteng-Mu, bumi kenyang dari buah pekerjaan-Mu.
14  Engkau yang menumbuhkan rumput bagi hewan dan tumbuh-tumbuhan untuk diusahakan manusia, yang mengeluarkan makanan dari dalam tanah
15  dan anggur yang menyukakan hati manusia, yang membuat muka berseri karena minyak, dan makanan yang menyegarkan hati manusia.
16  Kenyang pohon-pohon TUHAN, pohon-pohon aras di Libanon yang ditanam-Nya,
17  di mana burung-burung bersarang, burung ranggung yang rumahnya di pohon-pohon sanobar;
18  gunung-gunung tinggi adalah bagi kambing-kambing hutan, bukit-bukit batu adalah tempat perlindungan bagi pelanduk.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar