(e-RH) Mei 17 -- SAHABAT YANG TULUS

Posted On // Leave a Comment

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Selasa, 17 Mei 2016
Bacaan : Lukas 19:1-10
Setahun: 1 Tawarikh 17-20
Nats: Zakheus, segeralah turun, sebab hari ini Aku harus menumpang di rumahmu. (Lukas 19:5)

Renungan:

SAHABAT YANG TULUS

Bisnis Elizabeth Arden sebagai ahli kosmetika di Amerika Serikat berkembang pesat sampai kini. Ia wafat dengan meninggalkan aset bernilai 40 juta dolar, termasuk lebih dari seratus salon di seluruh dunia. Nyatanya, kekayaan sebanyak itu tidak menjamin rasa amannya. Ia sangat kesepian. Elizabeth sering menahan seorang muridnya sampai tengah malam.

Ketika tengah malam tiba, Elizabeth berpura-pura kaget, "Ah, hari sudah malam, sekarang kamu tidak bisa pulang. Menginaplah di sini ya." Muridnya itu akan memegang tangannya sampai Elizabeth tertidur pulas.

Tuhan Yesus sangat mengerti bahwa harta benda yang berlimpah tidak bisa menggantikan kehadiran seorang sahabat yang tulus. Tidak ada yang peduli pada si cebol yang memanjat pohon Ara (ay. 4). Tidak ada orang yang peduli pada orang yang sudah berlaku buruk dan sering mengecewakan banyak orang, si pemungut cukai yang dianggap suka memeras (ay. 2, 7). Tuhan Yesus sengaja ingin datang dalam hidup Zakheus (ay. 5). Dia menunjukkan rasa bersahabatnya. Sahabat yang tulus membuat seseorang mengalami kebahagiaan sejati (ay. 6). Memiliki Sahabat yang tulus menggantikan kedudukan harta benda (ay. 8).

Apakah Anda lelah dengan kesendirian? Memiliki banyak harta benda, tetapi tetap merasa kosong? Memiliki pasangan hidup, tetapi sering merasa kurang dihiraukan? Tuhan Yesus memiliki kasih yang tulus sebagai Sahabat Sejati. Dia ingin memegang tangan Anda dan berkata, "Hari ini Aku harus menumpang di hidupmu." Apakah Anda bersedia menyambut-Nya? --Nugie Stine/Renungan Harian
   
BERLIMPAHNYA HARTA BENDA TAK BISA MENUTUPI KEHAUSAN KITA AKAN TAWARAN PERSAHABATAN-NYA.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2016/05/17/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2016/05/17/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Lukas+19:1-10

Lukas 19:1-10

 1  Yesus masuk ke kota Yerikho dan berjalan terus melintasi kota itu.
 2  Di situ ada seorang bernama Zakheus, kepala pemungut cukai, dan ia seorang yang kaya.
 3  Ia berusaha untuk melihat orang apakah Yesus itu, tetapi ia tidak berhasil karena orang banyak, sebab badannya pendek.
 4  Maka berlarilah ia mendahului orang banyak, lalu memanjat pohon ara untuk melihat Yesus, yang akan lewat di situ.
 5  Ketika Yesus sampai ke tempat itu, Ia melihat ke atas dan berkata: "Zakheus, segeralah turun, sebab hari ini Aku harus menumpang di rumahmu."
 6  Lalu Zakheus segera turun dan menerima Yesus dengan sukacita.
 7  Tetapi semua orang yang melihat hal itu bersungut-sungut, katanya: "Ia menumpang di rumah orang berdosa."
 8  Tetapi Zakheus berdiri dan berkata kepada Tuhan: "Tuhan, setengah dari milikku akan kuberikan kepada orang miskin dan sekiranya ada sesuatu yang kuperas dari seseorang akan kukembalikan empat kali lipat."
 9  Kata Yesus kepadanya: "Hari ini telah terjadi keselamatan kepada rumah ini, karena orang inipun anak Abraham.
10  Sebab Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang."

Bacaan Alkitab Setahun: http://alkitab.sabda.org/?1+Tawarikh+17-20
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/1+Tawarikh+17-20

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2016 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA


0 komentar:

Posting Komentar