(e-RH) Juli 16 -- PENGAMPUNAN YUSUF

Posted On // Leave a Comment

Tanggal: Rabu, 16 Juli 2014
Bacaan : Kejadian 50:15-21
Setahun: Mazmur 120-131
Nats: Ampunilah kiranya kesalahan saudara-saudaramu dan dosa mereka,
      sebab mereka telah berbuat jahat kepadamu. (Kejadian 50:17)

Judul:

                          PENGAMPUNAN YUSUF                          

  Perasaan marah dan kecewa bisa muncul dari mana saja dan dari
  siapa saja, tak terkecuali dari anggota keluarga kita. Suatu ketika,
  salah satu anggota keluarga mungkin menyakiti hati kita, baik
  orangtua maupun saudara. Pemicunya juga bisa berbagai macam, bahkan
  mungkin hanya persoalan sepele. Akibatnya, kita kerap kali geram
  hingga muncul rasa dendam. Perlu perjuangan ekstra untuk kembali
  memulihkan hubungan.
   
 
  Yusuf mengalami persoalan berat; ia mengalami berbagai penderitaan
  akibat perbuatan saudara-saudaranya. Ia dikucilkan dan dibuang oleh
  saudara-saudaranya. Bahkan, mereka menginginkan kematiannya.
  "Bagaimana mungkin saudara kandung berbuat demikian, " barangkali
  begitu kata Yusuf dalam hati. Ya, wajar jika Yusuf secara manusia
  mengalami marah dan kecewa. Tak hanya menderita secara fisik,
  hatinya juga terluka sangat dalam.
   
 
  Masa yang panjang telah memproses Yusuf, bagaimana ia mengalami
  akibat dari perbuatan saudara-saudaranya, berpisah dengan keluarga
  sekian lama, sampai akhirnya ia berjumpa kembali dengan ayahnya
  serta saudara-saudaranya. Dan, ia mampu memaafkan semua perbuatan
  saudara-saudaranya. Itu diawali ketika ia melihat saudara-saudara
  dan ayahnya menderita kelaparan dan datang ke Mesir. Belas kasih dan
  pengampunan dari Yusuf muncul melebihi rasa kecewa dan marah.
  Kesadaran bahwa Allah berdaulat penuh atas hidup kita menjadikan
  segala kekecewaan dan kekesalan akan mampu kita hapuskan. --Tabita
  Ardi Primasari /Renungan Harian

                         APA HAKKU MEMBENCI,                         
                      JIKA TUHAN SAJA MENGASIHI?                     

e-RH Situs:                                  http://renunganharian.net
e-RH arsip web:        http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2014/07/16/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
                      https://www.facebook.com/groups/renungan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab:              http://alkitab.sabda.org/?Kejadian+50:15-21

  Kejadian 50:15-21

  15  Ketika saudara-saudara Yusuf melihat, bahwa ayah mereka telah
      mati, berkatalah mereka: "Boleh jadi Yusuf akan mendendam kita
      dan membalaskan sepenuhnya kepada kita segala kejahatan yang
      telah kita lakukan kepadanya."
  16  Sebab itu mereka menyuruh menyampaikan pesan ini kepada Yusuf:
      "Sebelum ayahmu mati, ia telah berpesan:
  17  Beginilah harus kamu katakan kepada Yusuf: Ampunilah kiranya
      kesalahan saudara-saudaramu dan dosa mereka, sebab mereka telah
      berbuat jahat kepadamu. Maka sekarang, ampunilah kiranya
      kesalahan yang dibuat hamba-hamba Allah ayahmu." Lalu
      menangislah Yusuf, ketika orang berkata demikian kepadanya.
  18  Juga saudara-saudaranya datang sendiri dan sujud di depannya
      serta berkata: "Kami datang untuk menjadi budakmu."
  19  Tetapi Yusuf berkata kepada mereka: "Janganlah takut, sebab aku
      inikah pengganti Allah?
  20  Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, tetapi
      Allah telah mereka-rekakannya untuk kebaikan, dengan maksud
      melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara
      hidup suatu bangsa yang besar.
  21  Jadi janganlah takut, aku akan menanggung makanmu dan makan
      anak-anakmu juga." Demikianlah ia menghiburkan mereka dan
      menenangkan hati mereka dengan perkataannya.

Bacaan Alkitab Setahun:
        http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+120-131
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Mazmur+120-131

0 komentar:

Posting Komentar