(e-SH) 16 Maret -- Ratapan 3:1-20 - Penderitaan karena dosa

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Santapan Harian
Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Minggu, 16 Maret 2014
Ayat SH: Ratapan 3:1-20

Judul: Penderitaan karena dosa

Ratapan 3 yang panjang ini memuat pergumulan umat yang dipersonifikasi
kepada satu orang saja. Ada penafsir yang setuju bahwa si "aku" di
sini ialah Nabi Yeremia. Kitab Nabi Yeremia memang mengungkapkan
bagaimana Nabi Yeremia mengidentifikasikan dirinya dengan umat
Allah yang sedang menerima murka Allah!

Bagian pertama Ratapan 3 berisikan keluhan karena tangan Tuhan yang
menekan dirinya (1-20). Kita tidak menemukan urutan yang logis
dalam pemaparan peratap akan apa yang Tuhan lakukan pada dirinya.
Ini tidak mengherankan karena keluhan ini keluar dari hati yang
tertekan. Apa yang dirasakan itulah yang diluapkan lewat puisi
ratapan ini. Penderitaan peratap bagaikan sakit penyakit yang
mendera tubuhnya (4, 15-16). Ia terpenjara dan tidak bisa pergi ke
mana-mana (5-7, 9). Ia selalu ketakutan akan disergap
musuh/binatang buas (10), rasa sakit di dalam hati (13), rasa malu
karena menjadi bahan tertawaan orang lain (14, 18), dst. Singkat
kata, seperti orang yang sedang demam, tidak ada yang bagian tubuh
yang terasa nyaman, semua terasa sakit. Serba salah, duduk salah,
berdiri salah, bahkan berbaring pun tidak nyaman! Semua hal ini
membawa peratap pada keadaan terpojok, buntu, dan tidak berdaya
(2, 6). Upaya memanggil Tuhan pun bagai asap yang lenyap
dihembuskan angin (8).

Pergumulan peratap, yang mewakili pergumulan umat yang sedang menerima
hukuman Tuhan, juga merupakan pergumulan anak-anak Tuhan yang
menghadapi disiplin Tuhan karena bermain-main dengan dosa. Naikkan
syukur kepada Allah, karena di dalam Kristus, ada kelepasan.
Penebusan-Nya memastikan disiplin Allah tidak akan membinasakan.
Ia mendisiplin kita seperti ayah yang sayang kepada anak-anak-Nya.
Oleh karena itu, cepatlah bertobat dan bersedia dibentuk menjadi
serupa Kristus!

e-SH versi web: http://www.sabda.org/publikasi/sh/2014/03/16/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Ratapan+3:1-20
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Ratapan+3:1-20

Ratapan 3:1-20

1 Akulah orang yang melihat sengsara disebabkan cambuk murka-Nya.
2 Ia menghalau dan membawa aku ke dalam kegelapan yang tidak ada
terangnya.
3 Sesungguhnya, aku dipukul-Nya berulang-ulang dengan tangan-Nya
sepanjang hari.
4 Ia menyusutkan dagingku dan kulitku, tulang-tulangku
dipatahkan-Nya.
5 Ia mendirikan tembok sekelilingku, mengelilingi aku dengan
kesedihan dan kesusahan.
6 Ia menempatkan aku di dalam gelap seperti orang yang sudah lama
mati.
7 Ia menutup segala jalan ke luar bagiku, Ia mengikat aku dengan
rantai yang berat.
8 Walaupun aku memanggil-manggil dan berteriak minta tolong, tak
didengarkan-Nya doaku.
9 Ia merintangi jalan-jalanku dengan batu pahat, dan menjadikannya
tidak terlalui.
10 Laksana beruang Ia menghadang aku, laksana singa dalam tempat
persembunyian.
11 Ia membelokkan jalan-jalanku, merobek-robek aku dan membuat aku
tertegun.
12 Ia membidikkan panah-Nya, menjadikan aku sasaran anak panah.
13 Ia menyusupkan ke dalam hatiku segala anak panah dari tabung-Nya.
14 Aku menjadi tertawaan bagi segenap bangsaku, menjadi lagu ejekan
mereka sepanjang hari.
15 Ia mengenyangkan aku dengan kepahitan, memberi aku minum ipuh.
16 Ia meremukkan gigi-gigiku dengan memberi aku makan kerikil; Ia
menekan aku ke dalam debu.
17 Engkau menceraikan nyawaku dari kesejahteraan, aku lupa akan
kebahagiaan.
18 Sangkaku: hilang lenyaplah kemasyhuranku dan harapanku kepada
TUHAN.
19 "Ingatlah akan sengsaraku dan pengembaraanku, akan ipuh dan racun
itu."
20 Jiwaku selalu teringat akan hal itu dan tertekan dalam diriku.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Persekutuan Pembaca Alkitab
e-SH Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
---

Anda terdaftar dalam i-kan-akar-santapan-harian sebagai [stefanus.777.renungan@blogger.com]
Untuk berhenti, silakan forward pesan ini ke leave-4851113-4407379.a48c7cdc0d4a88c1ce6ec770adb0f694@hub.xc.org

0 komentar:

Posting Komentar