(e-SH) 11 Maret -- Imamat 7:28-38 - Bagian Para Imam

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Selasa, 11 Maret 2025
Ayat SH: Imamat 7:28-38

Judul: Bagian Para Imam

Apa pun yang Tuhan lakukan pasti mengandung maksud tertentu yang baik, dan siapa pun yang Tuhan pilih untuk bekerja bagi-Nya pasti akan dipelihara dengan baik.

Allah memerintahkan umat Israel untuk mempersembahkan berbagai kurban bagi-Nya dengan berbagai aturan, dan mereka harus menaatinya (37-38). Bahkan, umat harus membawa kurban dengan tangan mereka sendiri (30a). Ini menyatakan bahwa bukan hanya persembahan yang Allah inginkan, tetapi terlebih lagi sikap hati ketika mereka memberi kepada Dia.

Bukan hanya umat, tetapi Harun dan anak-anaknya yang dikhususkan sebagai imam juga mendapat berbagai aturan tentang bagaimana mereka harus menyerahkan persembahan umat kepada Allah. Menariknya, dari setiap persembahan, Allah memberikan bagian bagi para imam (31-35). Tidak hanya itu, Allah juga memerintahkan orang Israel agar itu menjadi ketetapan selamanya bagi mereka turun-temurun (36).

Hal ini menunjukkan bahwa Allah sangat memperhatikan kehidupan para imam. Ia bukan hanya memberi aturan ketat yang harus mereka taati, tetapi juga bagian yang bisa mereka nikmati.

Hal ini tidak hanya terjadi pada masa Perjanjian Lama. Sampai saat ini pun Tuhan memperhatikan kehidupan kita dan menyediakan bagian yang kita butuhkan.

Jika kita adalah seseorang yang dipanggil untuk memakai hidup kita dalam sebuah pelayanan, bersyukurlah karena Tuhan sudah dan akan terus memberikan apa yang menjadi bagian kita. Tugas kita adalah menjalankan apa yang Tuhan percayakan untuk kita kerjakan.

Walau kita bukan hamba Tuhan penuh waktu-layaknya bangsa Israel-kita adalah umat yang datang membawa persembahan bagi Tuhan. Ketetapan tentang apa yang harus diberikan dan diterima berlaku untuk selamanya. Maka, layanilah Tuhan dengan yang terbaik dan nikmatilah berkat-Nya. Pakailah segala potensi yang Tuhan berikan untuk mendukung pelayanan hamba-hamba Tuhan. Siapakah pelayan Tuhan yang mau kita berkati hari ini? [RBM]

e-SH versi web: https://www.sabda.org/publikasi/sh/2025/03/11/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?Imamat+7:28-38
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Imamat+7:28-38

Imamat 7:28-38

28  TUHAN berfirman kepada Musa, demikian:
29  "Katakanlah kepada orang Israel: Orang yang mempersembahkan korban keselamatannya kepada TUHAN, haruslah membawa kepada TUHAN sebagian dari korban keselamatannya itu sebagai persembahannya.
30  Dengan tangannya sendirilah harus ia membawa segala korban api-apian TUHAN; adapun lemaknya, haruslah dibawanya beserta dadanya, supaya dadanya itu diunjukkan sebagai persembahan unjukan di hadapan TUHAN.
31  Lalu haruslah imam membakar lemaknya di atas mezbah, tetapi dadanya itu adalah bagian Harun dan anak-anaknya.
32  Paha kanannya harus kamu serahkan kepada imam sebagai persembahan khusus dari segala korban keselamatanmu.
33  Siapa dari antara anak-anak Harun yang mempersembahkan darah dan lemak korban keselamatan, maka dialah yang harus mendapat paha kanan itu sebagai bagiannya.
34  Karena dada persembahan unjukan dan paha persembahan khusus telah Kuambil dari orang Israel dari segala korban keselamatan mereka dan telah Kuberikan kepada imam Harun, dan kepada anak-anaknya; itulah suatu ketetapan yang berlaku bagi orang Israel untuk selamanya."
35  Itulah bagian Harun dan bagian anak-anaknya dari segala korban api-apian TUHAN pada hari mereka itu disuruh datang untuk memegang jabatan imam bagi TUHAN;
36  itulah yang harus diserahkan menurut perintah TUHAN dari pihak Israel kepada mereka pada hari mereka itu diurapi-Nya; itulah suatu ketetapan untuk selamanya bagi mereka turun-temurun.
37  Itulah hukum tentang korban bakaran, korban sajian, korban penghapus dosa, korban penebus salah, persembahan pentahbisan dan korban keselamatan,
38  yang diperintahkan TUHAN kepada Musa di atas gunung Sinai pada hari TUHAN memerintahkan kepada orang Israel mempersembahkan persembahan mereka kepada TUHAN di padang gurun Sinai.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar