e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Jumat, 9 Agustus 2024
Bacaan : 1 KORINTUS 13
Setahun: Yesaya 54-58
Nats: Ketika aku kanak-kanak, aku berbicara seperti kanak-kanak, aku merasa seperti kanak-kanak, aku berpikir seperti kanak-kanak. Sekarang sesudah aku menjadi dewasa, aku meninggalkan sifat kanak-kanak itu. (1 Korintus 13:11)
Renungan:
PERUBAHAN DAN KEMAJUAN
Ketika saya berulang tahun yang ke-36, istri saya dan beberapa sahabat mengadakan pesta sederhana. Salah satu sahabat sharing, dia merasa saya bertumbuh dalam kesabaran dan kerendahhatian. Menurutnya, sekarang saya mau menerima dan berubah kalau diberi masukan atau teguran. Dalam mengasuh anak kami yang masih bayi, saya lebih sabar. Saya bersyukur, orang bisa melihat perubahan positif dalam diri saya, itu yang membuat hidup saya maju.
Perubahan menghasilkan kemajuan berlaku kalau sikap kita benar sesuai kebenaran firman Tuhan. Sebagai orang Kristiani, perubahan seharusnya makin mendekatkan kita kepada Tuhan dan sesama, bentuk-bentuk tindakan kasih kita makin bertumbuh dan bisa dirasakan orang lain. Kalau dulu pola pikir kita cenderung egois seperti kanak-kanak yang maunya menang sendiri, kini kita berpikir dewasa, mau mengasihi orang lain. Kalau dulu kita sombong, sekarang berubah menjadi rendah hati. Kalau dulu kita pelit, sekarang kita murah hati. Kalau dulu kita suka menyimpan kesalahan orang, kini kita simpan kebaikan orang.
Mungkin kita benci perubahan karena itu mengganggu zona nyaman, tapi kita harus mau berubah. Tuhan menghendaki adanya perubahan. Jadi, kalau kita merasa hidup kita sama saja selama bertahun-tahun, orang sekitar tidak merasakan adanya kemajuan dalam hidup kita, berarti rohani kita tidak sehat. Orang Kristiani yang sehat pasti terus berubah makin serupa Kristus dan mengalami kemajuan. Saya pun terus berjuang dan memohon pertolongan Tuhan untuk berubah agar terus bertumbuh. Bagaimana dengan Anda? Perubahan secara rohani sangat dibutuhkan kalau kita mau bertumbuh. --RTG/www.renunganharian.net
BAGI ORANG KRISTIANI, PERUBAHAN SEHARUSNYA MENDEKATKAN KITA KEPADA TUHAN.
e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: https://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2024/08/09/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?1+KORINTUS+13
1 KORINTUS 13
1 Sekalipun aku dapat berkata-kata dengan semua bahasa manusia dan bahasa malaikat, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama dengan gong yang berkumandang dan canang yang gemerincing.
2 Sekalipun aku mempunyai karunia untuk bernubuat dan aku mengetahui segala rahasia dan memiliki seluruh pengetahuan; dan sekalipun aku memiliki iman yang sempurna untuk memindahkan gunung, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama sekali tidak berguna.
3 Dan sekalipun aku membagi-bagikan segala sesuatu yang ada padaku, bahkan menyerahkan tubuhku untuk dibakar, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, sedikitpun tidak ada faedahnya bagiku.
4 Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong.
5 Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.
6 Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran.
7 Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu.
8 Kasih tidak berkesudahan; nubuat akan berakhir; bahasa roh akan berhenti; pengetahuan akan lenyap.
9 Sebab pengetahuan kita tidak lengkap dan nubuat kita tidak sempurna.
10 Tetapi jika yang sempurna tiba, maka yang tidak sempurna itu akan lenyap.
11 Ketika aku kanak-kanak, aku berkata-kata seperti kanak-kanak, aku merasa seperti kanak-kanak, aku berpikir seperti kanak-kanak. Sekarang sesudah aku menjadi dewasa, aku meninggalkan sifat kanak-kanak itu.
12 Karena sekarang kita melihat dalam cermin suatu gambaran yang samar-samar, tetapi nanti kita akan melihat muka dengan muka. Sekarang aku hanya mengenal dengan tidak sempurna, tetapi nanti aku akan mengenal dengan sempurna, seperti aku sendiri dikenal.
13 Demikianlah tinggal ketiga hal ini, yaitu iman, pengharapan dan kasih, dan yang paling besar di antaranya ialah kasih.
Bacaan Alkitab Setahun: https://alkitab.sabda.org/?Yesaya+54-58
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Yesaya+54-58
e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Pelayanan Gloria -- Copyright © 2024 Yayasan Pelayanan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Pelayanan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAYASAN PELAYANAN GLORIA
e-Renungan Harian
Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Jumat, 9 Agustus 2024
Bacaan : 1 KORINTUS 13
Setahun: Yesaya 54-58
Nats: Ketika aku kanak-kanak, aku berbicara seperti kanak-kanak, aku merasa seperti kanak-kanak, aku berpikir seperti kanak-kanak. Sekarang sesudah aku menjadi dewasa, aku meninggalkan sifat kanak-kanak itu. (1 Korintus 13:11)
Renungan:
PERUBAHAN DAN KEMAJUAN
Ketika saya berulang tahun yang ke-36, istri saya dan beberapa sahabat mengadakan pesta sederhana. Salah satu sahabat sharing, dia merasa saya bertumbuh dalam kesabaran dan kerendahhatian. Menurutnya, sekarang saya mau menerima dan berubah kalau diberi masukan atau teguran. Dalam mengasuh anak kami yang masih bayi, saya lebih sabar. Saya bersyukur, orang bisa melihat perubahan positif dalam diri saya, itu yang membuat hidup saya maju.
Perubahan menghasilkan kemajuan berlaku kalau sikap kita benar sesuai kebenaran firman Tuhan. Sebagai orang Kristiani, perubahan seharusnya makin mendekatkan kita kepada Tuhan dan sesama, bentuk-bentuk tindakan kasih kita makin bertumbuh dan bisa dirasakan orang lain. Kalau dulu pola pikir kita cenderung egois seperti kanak-kanak yang maunya menang sendiri, kini kita berpikir dewasa, mau mengasihi orang lain. Kalau dulu kita sombong, sekarang berubah menjadi rendah hati. Kalau dulu kita pelit, sekarang kita murah hati. Kalau dulu kita suka menyimpan kesalahan orang, kini kita simpan kebaikan orang.
Mungkin kita benci perubahan karena itu mengganggu zona nyaman, tapi kita harus mau berubah. Tuhan menghendaki adanya perubahan. Jadi, kalau kita merasa hidup kita sama saja selama bertahun-tahun, orang sekitar tidak merasakan adanya kemajuan dalam hidup kita, berarti rohani kita tidak sehat. Orang Kristiani yang sehat pasti terus berubah makin serupa Kristus dan mengalami kemajuan. Saya pun terus berjuang dan memohon pertolongan Tuhan untuk berubah agar terus bertumbuh. Bagaimana dengan Anda? Perubahan secara rohani sangat dibutuhkan kalau kita mau bertumbuh. --RTG/www.renunganharian.net
BAGI ORANG KRISTIANI, PERUBAHAN SEHARUSNYA MENDEKATKAN KITA KEPADA TUHAN.
e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: https://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2024/08/09/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?1+KORINTUS+13
1 KORINTUS 13
1 Sekalipun aku dapat berkata-kata dengan semua bahasa manusia dan bahasa malaikat, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama dengan gong yang berkumandang dan canang yang gemerincing.
2 Sekalipun aku mempunyai karunia untuk bernubuat dan aku mengetahui segala rahasia dan memiliki seluruh pengetahuan; dan sekalipun aku memiliki iman yang sempurna untuk memindahkan gunung, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama sekali tidak berguna.
3 Dan sekalipun aku membagi-bagikan segala sesuatu yang ada padaku, bahkan menyerahkan tubuhku untuk dibakar, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, sedikitpun tidak ada faedahnya bagiku.
4 Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong.
5 Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.
6 Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran.
7 Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu.
8 Kasih tidak berkesudahan; nubuat akan berakhir; bahasa roh akan berhenti; pengetahuan akan lenyap.
9 Sebab pengetahuan kita tidak lengkap dan nubuat kita tidak sempurna.
10 Tetapi jika yang sempurna tiba, maka yang tidak sempurna itu akan lenyap.
11 Ketika aku kanak-kanak, aku berkata-kata seperti kanak-kanak, aku merasa seperti kanak-kanak, aku berpikir seperti kanak-kanak. Sekarang sesudah aku menjadi dewasa, aku meninggalkan sifat kanak-kanak itu.
12 Karena sekarang kita melihat dalam cermin suatu gambaran yang samar-samar, tetapi nanti kita akan melihat muka dengan muka. Sekarang aku hanya mengenal dengan tidak sempurna, tetapi nanti aku akan mengenal dengan sempurna, seperti aku sendiri dikenal.
13 Demikianlah tinggal ketiga hal ini, yaitu iman, pengharapan dan kasih, dan yang paling besar di antaranya ialah kasih.
Bacaan Alkitab Setahun: https://alkitab.sabda.org/?Yesaya+54-58
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Yesaya+54-58
e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Pelayanan Gloria -- Copyright © 2024 Yayasan Pelayanan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Pelayanan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAYASAN PELAYANAN GLORIA
0 komentar:
Posting Komentar