(e-SH) 5 Mei -- Mazmur 24 - Pemilik yang Sesungguhnya

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Minggu, 5 Mei 2024
Ayat SH: Mazmur 24

Judul: Pemilik yang Sesungguhnya

Kita acap kali berpikir bahwa kita memiliki banyak hal dalam hidup kita. Kita memiliki hidup itu sendiri, harta benda, pekerjaan, dan keluarga. Namun, benarkah semua itu milik kita? Siapakah pemilik yang sesungguhnya atas semua itu?

Mazmur 24 diawali dengan pernyataan tentang kepemilikan atas bumi. Di dalam pernyataan sekaligus pengakuan tersebut, diungkapkan bahwa pemiliknya adalah Tuhan sendiri (1).

Tidaklah cukup bagi Daud untuk mengatakan bahwa seluruh dunia adalah milik Tuhan; dia menambahkan bahwa segala isinya serta yang diam di dalamnya juga adalah milik-Nya. Daud memberikan alasan mendasar dari pernyataan dan pengakuan tersebut, yaitu karena Tuhan sendirilah yang menciptakan dan membentuk itu semua (2).

Jika pemilik bumi beserta segala isinya adalah Tuhan, maka apa implikasinya bagi kita? Pertama, kita bukanlah pemilik dari apa yang ada pada kita saat ini. Uang, rumah, mobil, pekerjaan, dan keluarga yang ada pada kita sesungguhnya bukanlah milik kita. Sejatinya, kita hanya pengelola dan penatalayan yang dipercayakan berbagai hal oleh Tuhan, sang pemilik yang sesungguhnya.

Kedua, kita harus memiliki relasi yang dekat dengan Tuhan, Allah yang mahabesar dan berdaulat sebagai pemilik hidup dan semua yang ada pada kita. Untuk dapat berelasi dan berkenan kepada-Nya, Daud berkata bahwa kita harus memiliki karakter yang saleh, yaitu melakukan apa yang baik, menjunjung apa yang murni, menolak kenikmatan dosa yang semu, dan mengatakan kebenaran (3-4).

Sudahkah Saudara menyadari bahwa tidak ada satu pun benda yang melekat pada diri kita yang patut kita sombongkan karena itu semua adalah milik Tuhan? Jika kita berpikir bahwa semua itu milik kita semata-mata, kita sedang membohongi diri kita sendiri karena pemilik yang sesungguhnya adalah Tuhan.

Oleh karena itu, sikap yang benar adalah bersyukur kepada Tuhan karena Ia berkenan memercayakan kepunyaan-Nya kepada kita; dan sebaliknya, kita bertanggung jawab dengan cara mengelolanya untuk kemuliaan Tuhan dan kebaikan sesama. [ABL]

e-SH versi web: https://www.sabda.org/publikasi/sh/2024/05/05/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?Mazmur+24
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Mazmur+24

Mazmur 24

 1  Mazmur Daud. Tuhanlah yang empunya bumi serta segala isinya, dan dunia serta yang diam di dalamnya.
 2  Sebab Dialah yang mendasarkannya di atas lautan dan menegakkannya di atas sungai-sungai.
 3  "Siapakah yang boleh naik ke atas gunung TUHAN? Siapakah yang boleh berdiri di tempat-Nya yang kudus?"
 4  "Orang yang bersih tangannya dan murni hatinya, yang tidak menyerahkan dirinya kepada penipuan, dan yang tidak bersumpah palsu.
 5  Dialah yang akan menerima berkat dari TUHAN dan keadilan dari Allah yang menyelamatkan dia.
 6  Itulah angkatan orang-orang yang menanyakan Dia, yang mencari wajah-Mu, ya Allah Yakub." Sela
 7  Angkatlah kepalamu, hai pintu-pintu gerbang, dan terangkatlah kamu, hai pintu-pintu yang berabad-abad, supaya masuk Raja Kemuliaan!
 8  "Siapakah itu Raja Kemuliaan?" "TUHAN, jaya dan perkasa, TUHAN, perkasa dalam peperangan!"
 9  Angkatlah kepalamu, hai pintu-pintu gerbang, dan terangkatlah kamu, hai pintu-pintu yang berabad-abad, supaya masuk Raja Kemuliaan!
10  "Siapakah Dia itu Raja Kemuliaan?" "TUHAN semesta alam, Dialah Raja Kemuliaan!" Sela


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar