(e-SH) 3 Januari -- Mazmur 3 - Allah Sumber Pertolongan

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Rabu, 3 Januari 2024
Ayat SH: Mazmur 3

Judul: Allah Sumber Pertolongan

Masalah dan penderitaan dalam kehidupan bisa terjadi karena konsekuensi dari dosa atau kehendak Allah bagi kita. Namun, apa respons yang Allah kehendaki dari kita?

Mazmur ini ditulis dalam konteks pelarian ketika Daud dikejar oleh Absalom. Dosa pemberontakan yang dilakukan Absalom tidak terlepas dari dosa yang telah dilakukan oleh Daud terhadap Batsyeba dan Uria pada masa lalu.

Dalam pergulatan hidup, Daud merasa kecil hati di tengah banyaknya orang yang mau menyerangnya (2). Mereka menganggap bahwa Allah tidak akan menolong Daud (3). Namun, kita dapat melihat bagaimana Daud tetap memercayai Tuhan dan berdoa kepada-Nya (4-5).

Dalam kegentingan ini, tidak terlintas dalam benaknya bahwa Tuhan tak lagi berkuasa atau benar-benar meninggalkannya. Daud tidak menyalahkan Tuhan atas situasi pelik yang dialaminya, tetapi ia justru mencari Tuhan dengan sungguh-sungguh. Seruan permohonan pertolongan keluar dari bibirnya (8-9). Karena itu, Daud dapat tidur dengan tenang (6-7).

Persoalan, pencobaan, bahkan gelapnya hidup dapat mengepung kita. Namun, sekalipun itu semua membuat kita merasa kecil hati, jangan lagi kita takut karena Allah yang kita percaya adalah Allah yang besar, yang tidak pernah tertidur dan terlelap. Pertolongan akan kita peroleh dari Dia yang adalah sumber segala sesuatu.

Walaupun getir dan pahit hidup yang kita jalani, jangan pernah kita melupakan Allah dalam setiap proses yang kita alami. Mungkin kita merasa bahwa semua orang hadir untuk menentang, bahkan menyatakan bahwa Tuhan tidak ada dan tak akan menolong kita, tetapi tetaplah datang kepada Tuhan karena Dialah sumber pertolongan kita.

Berserulah kepada-Nya dengan kesungguhan hati, pertolongan akan datang tepat seturut dengan waktu-Nya. Jangan takut dan gelisah akan hal-hal yang belum tentu terjadi karena itu tidak menyelesaikan persoalan yang dihadapi. Tenanglah dan yakinlah bahwa Allah pasti menolong dan memberi jalan keluar; percayalah pada topangan yang Tuhan berikan. [PMS]

e-SH versi web: https://www.sabda.org/publikasi/sh/2024/01/03/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?Mazmur+3
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Mazmur+3

Mazmur 3

 1  Mazmur Daud, ketika ia lari dari Absalom, anaknya. (3-2) Ya TUHAN, betapa banyaknya lawanku! Banyak orang yang bangkit menyerang aku;
 2  (3-3) banyak orang yang berkata tentang aku: "Baginya tidak ada pertolongan dari pada Allah." Sela
 3  (3-4) Tetapi Engkau, TUHAN, adalah perisai yang melindungi aku, Engkaulah kemuliaanku dan yang mengangkat kepalaku.
 4  (3-5) Dengan nyaring aku berseru kepada TUHAN, dan Ia menjawab aku dari gunung-Nya yang kudus. Sela
 5  (3-6) Aku membaringkan diri, lalu tidur; aku bangun, sebab TUHAN menopang aku!
 6  (3-7) Aku tidak takut kepada puluhan ribu orang yang siap mengepung aku.
 7  (3-8) Bangkitlah, TUHAN, tolonglah aku, ya Allahku! Ya, Engkau telah memukul rahang semua musuhku, dan mematahkan gigi orang-orang fasik.
 8  (3-9) Dari TUHAN datang pertolongan. Berkat-Mu atas umat-Mu! Sela


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar