(e-RH) 26 Desember -- LUKAS 2:8-20 - KEARIFAN DALAM DIAM

Posted On // Leave a Comment
e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Selasa, 26 Desember 2023
Bacaan : LUKAS 2:8-20
Setahun: Wahyu 9-11
Nats: Tetapi Maria menyimpan segala perkataan itu di dalam hatinya dan merenungkannya. (Lukas 2:19)

Renungan:

KEARIFAN DALAM DIAM

Tertangkap kamera melakukan perbuatan yang dapat memperburuk citra dirinya, seorang artis segera mengadakan klarifikasi. Ia memberikan penjelasan sedemikian rupa di depan pers supaya nama baiknya tetap terjaga. Demi nama baik pula, ia mengunggah setiap kegiatan amal yang dilakukannya.

Maria mengalami peristiwa yang luar biasa hina, sekaligus luar biasa istimewa. Ia hamil di luar nikah. Kejadian ini sudah pasti menuntut pengertian dan kesabaran luar biasa. Sekalipun kehamilannya berasal dari Roh, bukankah ia tidak bisa mengendalikan pandangan masyarakat tentangnya? Namun, Maria memilih untuk diam dan menyerahkan hal kemurnian moralnya kepada Allah. Begitu pula ketika kelahiran Anaknya diperhatikan malaikat. Maria tidak serta-merta memberitakan kabar itu supaya orang banyak datang memujanya. Lagi-lagi Maria memilih diam, menyimpan perkara itu dalam hatinya dan merenungkannya.

Di zaman seperti sekarang ini, banyak orang tidak tahan untuk tidak memberitakan tentang dirinya melalui media sosial. Apalagi hal yang menyinggung nama baik dan harga diri. Media sosial menjadi cara ampuh untuk menaikkan pamor. Namun, orang bijak tidak mengumbar dan menjual semua hal tentang dirinya. Mereka juga mengambil waktu untuk diam, merenungkan pergumulannya hanya bersama Tuhan. Bukan hal mudah bersikap tenang dan memilih diam. Karena diam tidak dapat dilakukan oleh sembarangan orang. Tetap diam ketika dipandang hina maupun saat berjaya hanya dapat dilakukan orang yang telah beres dengan dirinya sendiri. --EBL/www.renunganharian.net
   
BERPIKIR DENGAN TENANG, BERSABAR DAN TETAP MENGALAH YANG TAMPAK DALAM DIAM, SEJATINYA MILIK ORANG DIGDAYA YANG TELAH BERES DENGAN DIRINYA.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: https://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2023/12/26/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?LUKAS+2:8-20

LUKAS 2:8-20

 8  Di daerah itu ada gembala-gembala yang tinggal di padang menjaga kawanan ternak mereka pada waktu malam.
 9  Tiba-tiba berdirilah seorang malaikat Tuhan di dekat mereka dan kemuliaan Tuhan bersinar meliputi mereka dan mereka sangat ketakutan.
10  Lalu kata malaikat itu kepada mereka: "Jangan takut, sebab sesungguhnya aku memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa:
11  Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud.
12  Dan inilah tandanya bagimu: Kamu akan menjumpai seorang bayi dibungkus dengan lampin dan terbaring di dalam palungan."
13  Dan tiba-tiba tampaklah bersama-sama dengan malaikat itu sejumlah besar bala tentara sorga yang memuji Allah, katanya:
14  "Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi dan damai sejahtera di bumi di antara manusia yang berkenan kepada-Nya."
15  Setelah malaikat-malaikat itu meninggalkan mereka dan kembali ke sorga, gembala-gembala itu berkata seorang kepada yang lain: "Marilah kita pergi ke Betlehem untuk melihat apa yang terjadi di sana, seperti yang diberitahukan Tuhan kepada kita."
16  Lalu mereka cepat-cepat berangkat dan menjumpai Maria dan Yusuf dan bayi itu, yang sedang berbaring di dalam palungan.
17  Dan ketika mereka melihat-Nya, mereka memberitahukan apa yang telah dikatakan kepada mereka tentang Anak itu.
18  Dan semua orang yang mendengarnya heran tentang apa yang dikatakan gembala-gembala itu kepada mereka.
19  Tetapi Maria menyimpan segala perkara itu di dalam hatinya dan merenungkannya.
20  Maka kembalilah gembala-gembala itu sambil memuji dan memuliakan Allah karena segala sesuatu yang mereka dengar dan mereka lihat, semuanya sesuai dengan apa yang telah dikatakan kepada mereka.

Bacaan Alkitab Setahun: https://alkitab.sabda.org/?Wahyu+9-11
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Wahyu+9-11

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Pelayanan Gloria -- Copyright © 2023 Yayasan Pelayanan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Pelayanan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAYASAN PELAYANAN GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar