(e-RH) 25 Juli -- MARKUS 5:21-34 - TAK LAGI NAJIS

Posted On // Leave a Comment
e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Minggu, 25 Juli 2021
Bacaan : MARKUS 5:21-34
Setahun: Amsal 24-27
Nats: Lalu kata-Nya kepada perempuan itu, "Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. Pergilah dengan damai dan tetaplah sembuh dari penyakitmu!" (Markus 5:34)

Renungan:

TAK LAGI NAJIS

Sejak masa lalu, dalam tradisi Yahudi, perempuan memang dipandang sebelah mata. Dalam kondisi fisik yang sehat saja seorang perempuan dianggap memiliki status yang rendah, apalagi jika ia diketahui sakit pendarahan! Tak hanya direndahkan, ia juga dianggap seorang najis sehingga layak untuk dijauhi dan dikucilkan. Karena menurut mereka, siapa pun yang menyentuhnya, pasti menjadi najis!

Namun hari ini Injil Markus menulis bagaimana Yesus mendobrak tradisi Yahudi itu. Perempuan yang sakit pendarahan dua belas tahun itu sudah begitu menderita. Ia menderita bukan saja karena sakit yang tak kunjung sembuh, tetapi lebih dari itu, penolakan orang terhadapnya. Perempuan itu ingin dibebaskan dari semua penderitaannya dan satu-satunya cara adalah dengan segenap kekuatannya menerobos kerumunan orang hanya demi menjamah jumbai jubah Yesus. Dan, imannya pun terbukti! Ia tidak hanya disembuhkan dari penyakitnya, tetapi ia juga diselamatkan-Nya. Kepada orang-orang, Yesus menegaskan bahwa perempuan yang selama ini mereka anggap najis itu, kini telah menjadi tahir. Tak ada lagi alasan bagi mereka untuk memandang rendah atau mengucilkannya.

Dahulu, kita adalah orang-orang yang demikian najis karena dosa-dosa kita. Kita menderita karena dosa, kita demikian menjijikkan dan layak untuk dibinasakan. Namun seperti perempuan yang telah ditahirkan itu, kita hanya perlu iman untuk datang dan menyentuh Yesus. Iman yang meyakini bahwa hanya Yesus yang sanggup menjadikan tahir dan menyembuhkan derita kita. Seburuk atau sehina apapun orang memandang kita, Yesus tetap menerima kita. Dia telah memberikan diri-Nya untuk menjadikan hidup kita tahir. --SYS/www.renunganharian.net
   
KEYAKINAN AKAN FIRMAN DAN IMAN DI DALAM YESUS KRISTUS, ITULAH YANG MENJADIKAN HIDUP KITA TAHIR DARI NAJISNYA DOSA.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: https://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2021/07/25/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2021/07/25/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?MARKUS+5:21-34

MARKUS 5:21-34

21  Sesudah Yesus menyeberang lagi dengan perahu, orang banyak berbondong-bondong datang lalu mengerumuni Dia. Sedang Ia berada di tepi danau,
22  datanglah seorang kepala rumah ibadat yang bernama Yairus. Ketika ia melihat Yesus, tersungkurlah ia di depan kaki-Nya
23  dan memohon dengan sangat kepada-Nya: "Anakku perempuan sedang sakit, hampir mati, datanglah kiranya dan letakkanlah tangan-Mu atasnya, supaya ia selamat dan tetap hidup."
24  Lalu pergilah Yesus dengan orang itu. Orang banyak berbondong-bondong mengikuti Dia dan berdesak-desakan di dekat-Nya.
25  Adalah di situ seorang perempuan yang sudah dua belas tahun lamanya menderita pendarahan.
26  Ia telah berulang-ulang diobati oleh berbagai tabib, sehingga telah dihabiskannya semua yang ada padanya, namun sama sekali tidak ada faedahnya malah sebaliknya keadaannya makin memburuk.
27  Dia sudah mendengar berita-berita tentang Yesus, maka di tengah-tengah orang banyak itu ia mendekati Yesus dari belakang dan menjamah jubah-Nya.
28  Sebab katanya: "Asal kujamah saja jubah-Nya, aku akan sembuh."
29  Seketika itu juga berhentilah pendarahannya dan ia merasa, bahwa badannya sudah sembuh dari penyakitnya.
30  Pada ketika itu juga Yesus mengetahui, bahwa ada tenaga yang keluar dari diri-Nya, lalu Ia berpaling di tengah orang banyak dan bertanya: "Siapa yang menjamah jubah-Ku?"
31  Murid-murid-Nya menjawab: "Engkau melihat bagaimana orang-orang ini berdesak-desakan dekat-Mu, dan Engkau bertanya: Siapa yang menjamah Aku?"
32  Lalu Ia memandang sekeliling-Nya untuk melihat siapa yang telah melakukan hal itu.
33  Perempuan itu, yang menjadi takut dan gemetar ketika mengetahui apa yang telah terjadi atas dirinya, tampil dan tersungkur di depan Yesus dan dengan tulus memberitahukan segala sesuatu kepada-Nya.
34  Maka kata-Nya kepada perempuan itu: "Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. Pergilah dengan selamat dan sembuhlah dari penyakitmu!"

Bacaan Alkitab Setahun: https://alkitab.sabda.org/?Amsal+24-27
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Amsal+24-27

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2021 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar