(e-SH) 21 Desember -- Baca Gali Alkitab

Posted On // Leave a Comment

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Baca Gali Alkitab

Efesus 5:22-33

Relasi adalah karunia Allah. Allah menghargainya. Allah menciptakan manusia sejak awal untuk menikmati relasi, baik dengan diri-Nya atau pun dengan sesama. Akan tetapi, relasi ini telah dirusak oleh dosa. Allah hendak membawa tujuan dan dasar relasi ini pada yang seharusnya. Di sanalah keindahan dan kebahagiaan sejati hadir.

Ada beberapa relasi yang sangat fundamental dalam hidup manusia, yaitu relasi suami dan istri; orang tua dan anak; tuan dan hamba. Semua relasi ini berkaitan dengan relasi antara manusia dan Allah. Jadi, betapa pentingnya relasi suami istri. Sebab, Allah memberikan porsi dalam Perjanjian Baru. Melalui para rasul-Nya, Allah membangun dasar relasi suami istri Kristen.

Apa saja yang Anda baca?
1. Apa yang Allah ingin seorang istri lakukan (22-24)?
2. Apa yang Allah ingin seorang suami lakukan (25-30)?
3. Apakah yang menjadi rahasia besar hubungan suami dan istri (31-33)?

Apa pesan yang Allah sampaikan kepada Anda?
1. Apakah Anda mengasihi dan menghormati pasangan Anda seturut rencana Allah dan firman-Nya?
2. Bagaimanakah Anda dapat mengaitkan keluarga Anda dengan Kristus?
3. Mengapa Anda perlu melibatkan kehadiran Allah dalam kehidupan pernikahan Anda?

Apa respons Anda?
1. Sudahkah Anda menghadirkan Kristus dalam keluarga Anda?
2. Bagaimana Anda mempertahankan keluarga yang diperkenan Allah?

Pokok Doa:
Kiranya Allah senantiasa memberkati keluarga Kristen dalam kebenaran dan karunia-Nya.

e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2019/12/21/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Efesus+5:22-33
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Efesus+5:22-33

Efesus 5:22-33

22  Hai isteri, tunduklah kepada suamimu seperti kepada Tuhan,
23  karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala jemaat. Dialah yang menyelamatkan tubuh.
24  Karena itu sebagaimana jemaat tunduk kepada Kristus, demikian jugalah isteri kepada suami dalam segala sesuatu.
25  Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya
26  untuk menguduskannya, sesudah Ia menyucikannya dengan memandikannya dengan air dan firman,
27  supaya dengan demikian Ia menempatkan jemaat di hadapan diri-Nya dengan cemerlang tanpa cacat atau kerut atau yang serupa itu, tetapi supaya jemaat kudus dan tidak bercela.
28  Demikian juga suami harus mengasihi isterinya sama seperti tubuhnya sendiri: Siapa yang mengasihi isterinya mengasihi dirinya sendiri.
29  Sebab tidak pernah orang membenci tubuhnya sendiri, tetapi mengasuhnya dan merawatinya, sama seperti Kristus terhadap jemaat,
30  karena kita adalah anggota tubuh-Nya.
31  Sebab itu laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan isterinya, sehingga keduanya itu menjadi satu daging.
32  Rahasia ini besar, tetapi yang aku maksudkan ialah hubungan Kristus dan jemaat.
33  Bagaimanapun juga, bagi kamu masing-masing berlaku: kasihilah isterimu seperti dirimu sendiri dan isteri hendaklah menghormati suaminya.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab


0 komentar:

Posting Komentar