(e-SH) 11 Desember -- Mazmur 94 - Menjadi Seorang Petarung

Posted On // Leave a Comment

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Rabu, 11 Desember 2019
Ayat SH: Mazmur 94

Judul: Menjadi Seorang Petarung

Hidup itu penuh misteri. Banyak pertanyaan yang masih tidak terjawab. Dalam kehidupan iman pun, banyak pertanyaan tentang keadilan Allah atas orang fasik. Seolah-olah Allah membiarkan begitu saja kejahatan merajalela. Terkadang orang benar seakan-akan tidak benar, dan sebaliknya.

Konteks Mazmur 94 ini adalah bangsa Israel dilanda ketegangan, manakala keadilan tidak berpihak pada kebenaran yang selama ini mereka lakukan. Seakan-akan kebenaran telah hilang. Para musuh mencemooh dan mencela setiap hal yang mereka kerjakan. Dalam pergumulan seperti ini, pemazmur tetap yakin bahwa Tuhan adalah Hakim yang adil. Ia mengadili dan menghukum orang-orang jahat (1-3). Meskipun begitu, umat Tuhan harus bangkit dan mengambil bagian dalam pertempuran bagi kebenaran (16).

Hanya Allah saja yang mengetahui rancangan yang ada pada manusia (11). Dalam hati manusia selalu merancangkan berbagai macam hal, dari yang baik maupun yang jahat. Allah melihat seluruh kedalaman hati manusia. Allah pun memiliki rancangan, yaitu rancangan damai sejahtera (Yer. 29:11).

Di sini, Allah ingin mengajari kepada kita bagaimana menjadi petarung sejati yang bertarung di arena pertandingan (16). Berani bagi kebenaran, salah satunya adalah Gideon. Dahulu ia adalah seorang petani, namun Allah menyebutnya sebagai pahlawan gagah berani (Hak. 6:11-12). Dan ia menjadi seorang panglima tentara yang memimpin pasukan Israel untuk berperang dan menjadi hakim atas mereka. Jadi, Allah memilih Gideon untuk menjadi petarung.

Allah yang sama juga menginginkan kita menjadi petarung-petarung sejati yang mengalahkan kegelapan dunia. Menjadi berbeda adalah kunci kebenaran Allah. Tidak menjadi serupa dengan dunia ini (Rm. 12:2). Tangguh dan berani bagi Tuhan.

Jadilah berani bagi Kristus! Firman Tuhan adalah pedoman dalam melawan kegelapan. Tuhan akan menolong kita untuk berjuang. Ia akan menguatkan kita menjadi pejuang-Nya.

Doa: Berikanlah keberanian kepadaku untuk bertarung bagi Kristus. [AS]

e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2019/12/11/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+94
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Mazmur+94

Mazmur 94

 1  Ya Allah pembalas, ya TUHAN, ya Allah pembalas, tampillah!
 2  Bangunlah, ya Hakim bumi, balaslah kepada orang-orang congkak apa yang mereka lakukan!
 3  Berapa lama lagi orang-orang fasik, ya TUHAN, berapa lama lagi orang-orang fasik beria-ria?
 4  Mereka memuntahkan kata-kata yang kurang ajar dan semua orang yang melakukan kejahatan itu menyombong.
 5  Umat-Mu, ya TUHAN, mereka remukkan, dan milik-Mu sendiri mereka tindas;
 6  janda dan orang asing mereka sembelih, dan anak-anak yatim mereka bunuh;
 7  dan mereka berkata: "TUHAN tidak melihatnya, dan Allah Yakub tidak mengindahkannya."
 8  Perhatikanlah, hai orang-orang bodoh di antara rakyat! Hai orang-orang bebal, bilakah kamu memakai akal budimu?
 9  Dia yang menanamkan telinga, masakan tidak mendengar? Dia yang membentuk mata, masakan tidak memandang?
10  Dia yang menghajar bangsa-bangsa, masakan tidak akan menghukum? Dia yang mengajarkan pengetahuan kepada manusia?
11  TUHAN mengetahui rancangan-rancangan manusia; sesungguhnya semuanya sia-sia belaka.
12  Berbahagialah orang yang Kauhajar, ya TUHAN, dan yang Kauajari dari Taurat-Mu,
13  untuk menenangkan dia terhadap hari-hari malapetaka, sampai digali lobang untuk orang fasik.
14  Sebab TUHAN tidak akan membuang umat-Nya, dan milik-Nya sendiri tidak akan ditinggalkan-Nya;
15  sebab hukum akan kembali kepada keadilan, dan akan diikuti oleh semua orang yang tulus hati.
16  Siapakah yang bangkit bagiku melawan orang-orang jahat, siapakah yang tampil bagiku melawan orang-orang yang melakukan kejahatan?
17  Jika bukan TUHAN yang menolong aku, nyaris aku diam di tempat sunyi.
18  Ketika aku berpikir: "Kakiku goyang," maka kasih setia-Mu, ya TUHAN, menyokong aku.
19  Apabila bertambah banyak pikiran dalam batinku, penghiburan-Mu menyenangkan jiwaku.
20  Masakan bersekutu dengan Engkau takhta kebusukan, yang merancangkan bencana berdasarkan ketetapan?
21  Mereka bersekongkol melawan jiwa orang benar, dan menyatakan fasik darah orang yang tidak bersalah.
22  Tetapi TUHAN adalah kota bentengku dan Allahku adalah gunung batu perlindunganku.
23  Ia akan membalas kepada mereka perbuatan jahat mereka, dan karena kejahatan mereka Ia akan membinasakan mereka; TUHAN, Allah kita, akan membinasakan mereka.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar