(e-RH) 6 Desember -- Mazmur 103:1-22 - TAK MELUPAKAN KEBAIKAN-NYA

Posted On // Leave a Comment

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Jumat, 6 Desember 2019
Bacaan : Mazmur 103:1-22
Setahun: Kolose 1-4
Nats: Pujilah TUHAN, hai jiwaku, dan janganlah lupakan segala kebaikan-Nya! (Mazmur 103:2)

Renungan:

TAK MELUPAKAN KEBAIKAN-NYA

Odi sejenak terdiam melihat Anwar terbaring lemah di ranjang rumah sakit. Sesekali ia mendekatkan segelas air, supaya Anwar dapat mencelupkan jarinya lalu mengoleskan sedikit air ke bibirnya yang kering. Pascaoperasi Anwar memang diharuskan puasa total selama 24 jam. Odi pun hanya bisa menyemangati agar Anwar menjalani semuanya demi kesembuhannya. Melalui peristiwa itu, Odi juga merasa diingatkan Tuhan betapa sering kali ia kurang bersyukur untuk makanan dan minuman yang setiap hari dikonsumsi olehnya.

Dalam mazmur yang diunjukkannya di hadapan Allah, Daud mengingatkan dirinya agar senantiasa memuji Tuhan dan jangan sampai melupakan segala kebaikan yang pernah diterimanya. Kata "segala" menunjukkan bahwa kebaikan Tuhan berlaku dalam segala sesuatu yang kita alami, baik hal yang terlihat besar maupun yang sederhana. Perkara makan dan minum contohnya, terkadang hal ini diabaikan sehingga orang percaya pun tak lagi berdoa sebelum makan. Pascaoperasi, betapa pun orang ingin sekadar meneguk segelas air, ia harus menahan sebelum dokter mengizinkannya minum. Orang dengan penyakit diabetes misalnya, tak dapat menikmati makanan dan minuman seperti semasa ia belum divonis terkena diabetes.

Sampai hari ini, jika kita mau mencermati, sebenarnya ada banyak alasan bagi kita untuk bersyukur dan memuji nama-Nya. Salah satu alasan terbaiknya adalah karena kebaikan Allah masih terus dilimpahkan kepada umat yang dikasihi-Nya. Sudahkah kita membalasnya dengan bersyukur, berterima kasih, dan memuji nama-Nya? --GHJ/www.renunganharian.net
   
JANGAN MENJADI ORANG YANG TIDAK TAHU BERTERIMA KASIH DENGAN MELUPAKAN KEBAIKAN YANG KITA TERIMA DARI-NYA.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2019/12/06/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2019/12/06/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+103:1-22

Mazmur 103:1-22

 1  Dari Daud. Pujilah TUHAN, hai jiwaku! Pujilah nama-Nya yang kudus, hai segenap batinku!
 2  Pujilah TUHAN, hai jiwaku, dan janganlah lupakan segala kebaikan-Nya!
 3  Dia yang mengampuni segala kesalahanmu, yang menyembuhkan segala penyakitmu,
 4  Dia yang menebus hidupmu dari lobang kubur, yang memahkotai engkau dengan kasih setia dan rahmat,
 5  Dia yang memuaskan hasratmu dengan kebaikan, sehingga masa mudamu menjadi baru seperti pada burung rajawali.
 6  TUHAN menjalankan keadilan dan hukum bagi segala orang yang diperas.
 7  Ia telah memperkenalkan jalan-jalan-Nya kepada Musa, perbuatan-perbuatan-Nya kepada orang Israel.
 8  TUHAN adalah penyayang dan pengasih, panjang sabar dan berlimpah kasih setia.
 9  Tidak selalu Ia menuntut, dan tidak untuk selama-lamanya Ia mendendam.
10  Tidak dilakukan-Nya kepada kita setimpal dengan dosa kita, dan tidak dibalas-Nya kepada kita setimpal dengan kesalahan kita,
11  tetapi setinggi langit di atas bumi, demikian besarnya kasih setia-Nya atas orang-orang yang takut akan Dia;
12  sejauh timur dari barat, demikian dijauhkan-Nya dari pada kita pelanggaran kita.
13  Seperti bapa sayang kepada anak-anaknya, demikian TUHAN sayang kepada orang-orang yang takut akan Dia.
14  Sebab Dia sendiri tahu apa kita, Dia ingat, bahwa kita ini debu.
15  Adapun manusia, hari-harinya seperti rumput, seperti bunga di padang demikianlah ia berbunga;
16  apabila angin melintasinya, maka tidak ada lagi ia, dan tempatnya tidak mengenalnya lagi.
17  Tetapi kasih setia TUHAN dari selama-lamanya sampai selama-lamanya atas orang-orang yang takut akan Dia, dan keadilan-Nya bagi anak cucu,
18  bagi orang-orang yang berpegang pada perjanjian-Nya dan yang ingat untuk melakukan titah-Nya.
19  TUHAN sudah menegakkan takhta-Nya di sorga dan kerajaan-Nya berkuasa atas segala sesuatu.
20  Pujilah TUHAN, hai malaikat-malaikat-Nya, hai pahlawan-pahlawan perkasa yang melaksanakan firman-Nya dengan mendengarkan suara firman-Nya.
21  Pujilah TUHAN, hai segala tentara-Nya, hai pejabat-pejabat-Nya yang melakukan kehendak-Nya.
22  Pujilah TUHAN, hai segala buatan-Nya, di segala tempat kekuasaan-Nya! Pujilah TUHAN, hai jiwaku!

Bacaan Alkitab Setahun: http://alkitab.sabda.org/?Kolose+1-4
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Kolose+1-4

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2019 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar