(e-SH) 5 Oktober -- Lukas 14:7-11 - Dihormati

Posted On // Leave a Comment

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Sabtu, 5 Oktober 2019
Ayat SH: Lukas 14:7-11

Judul: Dihormati

Kali ini Yesus menyampaikan perumpamaan tentang tamu yang berusaha duduk di tempat terhormat. Dalam perumpamaan-Nya, Yesus berbicara soal para tamu. Yesus mengatakan, apabila seseorang diundang, janganlah pertama-tama memilih duduk di tempat kehormatan. Akan tetapi, lebih baik orang itu memilih duduk di tempat paling tidak terhormat dan rendah. Sebab, jika ia duduk di tempat terhormat dan setelah itu tamu terhormat tiba, tuan rumah akan memintanya pindah.

Dalam tradisi pesta perkawinan Yahudi, keluarga pengantin akan meminta seseorang menjadi pemimpin pesta yang dipercaya dan mengenal para undangan (bdk. Yoh. 2:9). Ia akan mengelola pesta perkawinan, seperti EO (event organizer) pada masa kini. Ia bertugas mengomunikasikan segala situasi kepada keluarga mempelai, termasuk jika tamu kehormatan datang.

Kebanyakan orang cenderung memilih duduk di depan agar lebih dekat dengan mempelai. Yesus dalam perumpamaan ini mengajak setiap orang, sebagai undangan, untuk memilih duduk di belakang. Ketika pemimpin pesta melihatnya sebagai tamu terhormat, ia akan memberitahukan kepada tuan rumah yang akan menjumpai dan menyambutnya. Dengan mengajak ke depan, tuan rumah akan mempersilakan tamu tersebut duduk di tempat yang telah dikhususkan baginya. Artinya, sang tamu ditinggikan bukan karena posisi duduk, melainkan karena tuan rumah menyambut dengan hormat di depan mata banyak orang.

Adegan ini disimpulkan Yesus dengan Firman: "Barang- siapa meninggikan diri, ia akan direndahkan dan barang-siapa merendahkan diri, ia akan ditinggikan" (11).Perumpamaan ini disampaikan Yesus untuk menegur kita yang haus ingin dihormati. Mari kita buka hati kita untuk teguran ini supaya kita lebih rendah hati dan mau lebih dahulu memberi hormat kepada orang lain.

Doa: Tuhan, ajarilah kami untuk selalu rendah hati, mendahulukan kepentingan orang lain, dan mengutamakan untuk menghormati daripada dihormati. [TP]

e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2019/10/05/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Lukas+14:7-11
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Lukas+14:7-11

Lukas 14:7-11

 7  Karena Yesus melihat, bahwa tamu-tamu berusaha menduduki tempat-tempat kehormatan, Ia mengatakan perumpamaan ini kepada mereka:
 8  "Kalau seorang mengundang engkau ke pesta perkawinan, janganlah duduk di tempat kehormatan, sebab mungkin orang itu telah mengundang seorang yang lebih terhormat dari padamu,
 9  supaya orang itu, yang mengundang engkau dan dia, jangan datang dan berkata kepadamu: Berilah tempat ini kepada orang itu. Lalu engkau dengan malu harus pergi duduk di tempat yang paling rendah.
10  Tetapi, apabila engkau diundang, pergilah duduk di tempat yang paling rendah. Mungkin tuan rumah akan datang dan berkata kepadamu: Sahabat, silakan duduk di depan. Dan dengan demikian engkau akan menerima hormat di depan mata semua tamu yang lain.
11  Sebab barangsiapa meninggikan diri, ia akan direndahkan dan barangsiapa merendahkan diri, ia akan ditinggikan."


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar