(e-RH) 6 September -- Matius 13:10-15 - KEPEKAAN JIWANI

Posted On // Leave a Comment

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Jumat, 6 September 2019
Bacaan : Matius 13:10-15
Setahun: Yehezkiel 20-21
Nats: "Karena siapa yang mempunyai, kepadanya akan diberi, sehingga ia berkelimpahan; tetapi siapa yang tidak mempunyai, apa pun yang ada padanya akan diambil darinya." (Matius 13:12)

Renungan:

KEPEKAAN JIWANI

Siapa mempunyai, kepadanya akan diberi sampai melimpah. Siapa tidak mempunyai, apa pun yang ada padanya akan diambil. Apa gerangan maksud Tuhan? Itu bukan soal harta. Tuhan berfirman tentang kepekaan jiwani, yang memampukan orang merasakan kehadiran Tuhan dalam situasi yang dihadapi, yang menolong orang menangkap maksud Tuhan, dan memberi respons yang sesuai.

Masalahnya, kita terbiasa tidak peka. Akibatnya: kita tidak merasakan kehadiran Tuhan, tidak menangkap maksud Tuhan dalam situasi di depan kita, dan gagal memberi respons yang sesuai. Contohnya? Melihat sesama dalam kesulitan, orang tidak tergerak membantu. Di tengah sesama yang berkekurangan, orang hidup bermewah-mewah. Orang menjual sesuatu karena terjepit kebutuhan, kita menawar dengan harga rendah. Di tengah kebutuhan yang mendesak, orang menimbun sembako demi keuntungan yang lebih besar.

Memiliki kepekaan jiwani adalah soal pilihan. Jika kita memilih untuk peka dan berusaha selalu peka, makin hari kita akan makin peka. Jika kita memilih untuk tidak peka (dengan menafikan tiap sinyal yang menyentuh hati kita), kita akan makin tumpul, dan akhirnya sama sekali tumpul. "Karena siapa yang mempunyai, kepadanya akan diberi, sehingga ia berkelimpahan; tetapi siapa yang tidak mempunyai, apa pun juga yang ada padanya akan diambil dari padanya", begitu firman Tuhan.

Dunia masih berlangsung. Dalam semua itu, kita harus menentukan diri: memilih untuk menjadi peka dan makin peka, atau memilih untuk menjadi tumpul dan makin tumpul. --EE/www.renunganharian.net
   
JIKA KITA SELALU MEMILIH UNTUK TIDAK PEKA, KITA AKAN SEPENUHNYA TUMPUL.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2019/09/06/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2019/09/06/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Matius+13:10-15

Matius 13:10-15

10  Maka datanglah murid-murid-Nya dan bertanya kepada-Nya: "Mengapa Engkau berkata-kata kepada mereka dalam perumpamaan?"
11  Jawab Yesus: "Kepadamu diberi karunia untuk mengetahui rahasia Kerajaan Sorga, tetapi kepada mereka tidak.
12  Karena siapa yang mempunyai, kepadanya akan diberi, sehingga ia berkelimpahan; tetapi siapa yang tidak mempunyai, apapun juga yang ada padanya akan diambil dari padanya.
13  Itulah sebabnya Aku berkata-kata dalam perumpamaan kepada mereka; karena sekalipun melihat, mereka tidak melihat dan sekalipun mendengar, mereka tidak mendengar dan tidak mengerti.
14  Maka pada mereka genaplah nubuat Yesaya, yang berbunyi: Kamu akan mendengar dan mendengar, namun tidak mengerti, kamu akan melihat dan melihat, namun tidak menanggap.
15  Sebab hati bangsa ini telah menebal, dan telinganya berat mendengar, dan matanya melekat tertutup; supaya jangan mereka melihat dengan matanya dan mendengar dengan telinganya dan mengerti dengan hatinya, lalu berbalik sehingga Aku menyembuhkan mereka.

Bacaan Alkitab Setahun: http://alkitab.sabda.org/?Yehezkiel+20-21
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Yehezkiel+20-21

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2019 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar