(e-RH) 14 Juli -- Nehemia 2:11-20 - MEMBAGI VISI

Posted On // Leave a Comment

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Minggu, 14 Juli 2019
Bacaan : Nehemia 2:11-20
Setahun: Mazmur 108-118
Nats: Ketika kuberitahukan kepada mereka, betapa murahnya tangan Allahku yang melindungi aku dan juga apa yang dikatakan raja kepadaku, berkatalah mereka: "Kami siap untuk membangun!" Dan dengan sekuat tenaga mereka mulai melakukan pekerjaan yang baik itu. (Nehemia 2:18)

Renungan:

MEMBAGI VISI

Sering kali seorang pemimpin menjadi frustrasi ketika orang-orang yang dipimpin tidak bisa sejalan dan bersemangat dalam mengerjakan tugas dan tanggung jawab mereka. Pemimpin bersemangat, tetapi mereka ogah-ogahan. Mungkinkah karena pemimpin tidak membagikan visinya sehingga mereka tidak memahami visi itu?

Sesudah beristirahat, Nehemia bersama beberapa orang pada malam hari mengamati secara saksama kota Yerusalem yang tembok-temboknya runtuh. Ia belum memberitahukan visi dari Allah tentang pembangunan kembali tembok Yerusalem baik kepada para imam, pemuka, penguasa, maupun petugas lain (ay. 16). Ia perlu mengetahui lebih dahulu seberapa besar kebutuhan dan bagaimana pelaksanaan pembangunan itu. Nehemia tidak mungkin membangun sendiri tembok itu. Ia perlu membagikan visi itu kepada orang-orang Yahudi, apa rencana Allah terhadap pembangunan Yerusalem dan bagaimana Allah telah bekerja begitu luar biasa dalam mempersiapkan pembangunan itu. Ketika mereka menangkap visi itu, mereka secara bersemangat menyatakan siap sedia dan bahkan segera membangun dengan sekuat tenaga.

Tuhan Yesus telah memberikan visi dan teladan untuk menjadikan semua bangsa murid-Nya (Mat. 28:19). Suatu visi yang besar. Namun, mengapa tidak semua orang percaya mempunyai semangat yang sama dalam menjalaninya? Mungkinkah kita belum menangkap visi itu? Marilah mulai dari diri sendiri, dengan bersedia menjadi murid-Nya dan mau membagikan visi besar ini kepada orang-orang di sekitar kita. --ANT/www.renunganharian.net
   
MENJADIKAN SEMUA BANGSA MURID-NYA ADALAH SEBUAH VISI YANG LAYAK DIJALANI DAN DIBAGIKAN.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2019/07/14/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2019/07/14/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Nehemia+2:11-20

Nehemia 2:11-20

11  Maka tibalah aku di Yerusalem. Sesudah tiga hari aku di sana,
12  bangunlah aku pada malam hari bersama-sama beberapa orang saja yang menyertai aku. Aku tidak beritahukan kepada siapapun rencana yang akan kulakukan untuk Yerusalem, yang diberikan Allahku dalam hatiku. Juga tak ada lain binatang kepadaku kecuali yang kutunggangi.
13  Demikian pada malam hari aku keluar melalui pintu gerbang Lebak, ke jurusan mata air Ular Naga dan pintu gerbang Sampah. Aku menyelidiki dengan seksama tembok-tembok Yerusalem yang telah terbongkar dan pintu-pintu gerbangnya yang habis dimakan api.
14  Lalu aku meneruskan perjalananku ke pintu gerbang Mata Air dan ke kolam Raja. Karena binatang yang kutunggangi tidak dapat lalu di tempat itu,
15  aku naik ke atas melalui wadi pada malam hari dan menyelidiki dengan seksama tembok itu. Kemudian aku kembali, lalu masuk melalui pintu gerbang Lebak. Demikianlah aku pulang.
16  Para penguasa tidak tahu ke mana aku telah pergi dan apa yang telah kulakukan, karena sampai kini aku belum memberitahukan apa-apa kepada orang Yahudi, baik kepada para imam, maupun kepada para pemuka, kepada para penguasa dan para petugas lainnya.
17  Berkatalah aku kepada mereka: "Kamu lihat kemalangan yang kita alami, yakni Yerusalem telah menjadi reruntuhan dan pintu-pintu gerbangnya telah terbakar. Mari, kita bangun kembali tembok Yerusalem, supaya kita tidak lagi dicela."
18  Ketika kuberitahukan kepada mereka, betapa murahnya tangan Allahku yang melindungi aku dan juga apa yang dikatakan raja kepadaku, berkatalah mereka: "Kami siap untuk membangun!" Dan dengan sekuat tenaga mereka mulai melakukan pekerjaan yang baik itu.
19  Ketika Sanbalat, orang Horon, dan Tobia, orang Amon, pelayan itu, dan Gesyem, orang Arab, mendengar itu, mereka mengolok-olokkan dan menghina kami. Kata mereka: "Apa yang kamu lakukan itu? Apa kamu mau berontak terhadap raja?"
20  Aku menjawab mereka, kataku: "Allah semesta langit, Dialah yang membuat kami berhasil! Kami, hamba-hamba-Nya, telah siap untuk membangun. Tetapi kamu tak punya bagian atau hak dan tidak akan diingat di Yerusalem!"

Bacaan Alkitab Setahun: http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+108-118
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Mazmur+108-118

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2019 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar