(e-SH) 4 Agustus -- Mazmur 23 - Iman dan Kehadiran Allah

Posted On // Leave a Comment

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Sabtu, 4 Agustus 2018
Ayat SH: Mazmur 23

Judul: Iman dan Kehadiran Allah

Tidak mudah mengakui bahwa Allah adalah Gembala umat-Nya, apalagi membagikan fakta penyertaan Allah dalam kehidupan ini. Mazmur 23 mungkin adalah mazmur yang paling banyak dikenal oleh orang percaya. Namun, seberapa banyak orang yang sungguh-sungguh mengenali maksud Allah mengizinkan Raja Daud untuk menuliskan perenungannya kepada kita?

Dalam ayat 1-4 pemazmur menggunakan gambaran Allah sebagai Gembala-gambaran yang cukup sering kita jumpai dalam Alkitab (lih. Yes. 40:11; Yeh. 34:11-16; Luk. 15:4-7; Yoh. 10:11-16). Untuk dapat memahami secara utuh, kita perlu mengerti peran dan tindakan gembala pada zaman Perjanjian Lama. Mereka adalah orang-orang yang hidup dan tinggal bersama dengan domba-dombanya dari siang sampai malam untuk menjaga dan memelihara mereka. Gembala akan menuntun domba-dombanya ke padang rumput yang hijau supaya domba-dombanya dapat makan dengan tenang. Kehidupan dan kesejahteraan domba-domba ada di tangan gembala yang mengenal mereka satu demi satu. Domba hanya perlu bersandar sepenuhnya kepada para gembala.

Dalam ayat 5-6 pemazmur menggunakan gambaran Allah sebagai seorang raja pemenang yang menjamu para raja yang ada di bawah kekuasaannya. Jamuan makan dihidangkan sebagai bentuk komitmen dari Sang Raja penguasa untuk melindungi dan menjaga berbagai wilayah kekuasaan-Nya (lih. Kel. 24:8-11). Demikianlah Allah akan menjaga dan menjanjikan pemeliharaan atas hidup kita.

Menariknya, Daud menggambarkan betapa erat hubungannya dengan Allah dalam setiap fase kehidupan. Ayat 1-3 berbicara tentang pemeliharaan Allah sepanjang hidup kita di dunia, ayat 4 mengingatkan kita bahwa maut tidak akan memisahkan Allah dari kita, ayat 5-6 menunjukkan kehidupan kekal yang akan kita nikmati bersama Allah. Sungguh Allah senantiasa hadir dalam setiap langkah hidup kita!

Doa: Ya Tuhan, mampukan kami menikmati-Mu di setiap tempat dan waktu. [IBS]


e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2018/08/04/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+23
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Mazmur+23

Mazmur 23

 1  Mazmur Daud. TUHAN adalah gembalaku, takkan kekurangan aku.
 2  Ia membaringkan aku di padang yang berumput hijau, Ia membimbing aku ke air yang tenang;
 3  Ia menyegarkan jiwaku. Ia menuntun aku di jalan yang benar oleh karena nama-Nya.
 4  Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku.
 5  Engkau menyediakan hidangan bagiku, di hadapan lawanku; Engkau mengurapi kepalaku dengan minyak; pialaku penuh melimpah.
 6  Kebajikan dan kemurahan belaka akan mengikuti aku, seumur hidupku; dan aku akan diam dalam rumah TUHAN sepanjang masa.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

0 komentar:

Posting Komentar