(e-RH) 9 Mei -- Matius 28:16-20 - ADAKAH OTORITAS?

Posted On // Leave a Comment

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Rabu, 9 Mei 2018
Bacaan : Matius 28:16-20
Setahun: 2 Raja-Raja 21-23
Nats: Yesus mendekati mereka dan berkata, "Kepada- Ku telah diberikan segala kuasa di surga dan di bumi." (Matius 28:18)

Renungan:

ADAKAH OTORITAS?

Keraguan dapat hadir di mana-mana seperti virus atau racun yang mencemari. Menyusup di sela-sela kepercayaan dan kepatuhan. Ketika orangtua percaya pada Tuhan dan melayani-Nya, salah seorang anak mereka meragukan eksistensi Tuhan. Di tengah kehidupan yang tenang, datanglah petaka yang membuihkan ombak keraguan. Tatkala manusia pertama hidup dalam persekutuan yang harmonis dengan Allah, ular membisikkan keraguan di hati Hawa.

Menjelang kenaikan-Nya ke surga, Tuhan Yesus mengumpulkan para pengikut-Nya di bukit Zaitun (ay. 16). Di tengah kumpulan mereka yang menyembah-Nya, ada beberapa orang yang ragu-ragu (ay. 17). Salah satu sumber keraguan itu adalah pertanyaan tentang otoritas. Benarkah di balik kehidupan yang penuh misteri ini ada otoritas? Apakah di balik kehidupan yang sulit ditebak dan tak jarang terlihat kacau ini ada otoritas yang mengaturnya? Ada Allah yang berdaulat? Yesus meneguhkan kepada murid-murid-Nya bahwa Dia bukan manusia biasa atau hantu. Sebaliknya, Dia adalah Tuhan yang bangkit dan menang atas maut, dan kini telah diberikan otoritas tertinggi oleh Bapa di surga (ay. 18).

Kita pun tak bebas dari keraguan yang menyusup di kedalaman hati. Iman tak mati dalam sekejap, tetapi secara bertahap dikikis oleh keraguan. Jangan biarkan itu terjadi, baiklah kita tetap percaya, Dia berdaulat atas segalanya. Surga dan bumi ada di dalam kendali-Nya. Percayalah, segala kejadian melayani rancangan dan titah agung-Nya. --PAD/www.renunganharian.net
   
JIKA KITA PERCAYA BAHWA YESUS ADALAH TUHAN, PERCAYALAH ATAS OTORITAS-NYA ATAS SEGALA SESUATU DI SURGA DAN DI BUMI.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2018/05/09/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2018/05/09/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Matius+28:16-20

Matius 28:16-20

16  Dan kesebelas murid itu berangkat ke Galilea, ke bukit yang telah ditunjukkan Yesus kepada mereka.
17  Ketika melihat Dia mereka menyembah-Nya, tetapi beberapa orang ragu-ragu.
18  Yesus mendekati mereka dan berkata: "Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi.
19  Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus,
20  dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman."

Bacaan Alkitab Setahun: http://alkitab.sabda.org/?2+Raja-Raja+21-23
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/2+Raja-Raja+21-23

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2017 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar