(e-RH) 23 Januari -- Rut 1:15-22 - MUSIM YANG TEPAT

Posted On // Leave a Comment

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Selasa, 23 Januari 2018
Bacaan : Rut 1:15-22
Setahun: Keluaran 17-19
Nats: Dan sampailah mereka ke Betlehem pada permulaan musim menuai jelai. (Rut 1:22b)

Renungan:

MUSIM YANG TEPAT

Sepeninggal suami dan kedua anak laki-lakinya, Naomi kembali ke Israel, kampung halamannya bersama Rut, menantunya yang juga sedang berduka. Naomi menyebut dirinya Mara atau mata air yang pahit, sebagai ungkapan kesedihan dan kekecewaannya kepada Tuhan. Menariknya, tanpa mereka sadari, musim menuai jelai baru saja dimulai ketika mereka tiba.

Setelah berbagai situasi yang tidak mengenakkan, kepedihan, kehilangan dan keputusasaan (Rut 1:1-5) keadaan pun berbalik kepada kebaikan yang tak terduga. Kebaikan Rut kepada Naomi (ay. 16-17, Rut 2:11-12) dan kebaikan Boas terhadap Rut (Rut 2:13-14), semuanya melibatkan orang-orang biasa. Dua orang janda dan seorang Boas, keturunan seorang pelacur (Mat. 1:5). Rut yang awalnya hanya sebagai pekerja di ladang milik Boas berakhir menjadi istri dan ibu dari seseorang yang akan berada dalam garis keturunan sang Mesias.

Saat hidup membawa anda pada situasi tidak mengenakkan, kemalangan dalam pekerjaan, kehilangan mereka yang dikasihi, pun kehilangan kesempatan dan rencana yang gagal, tetaplah beriman bahwa itu semua merupakan sebuah awal untuk melihat rencana Tuhan yang indah. Seperti Rut dan Naomi yang tak menyadari musim baru yang adalah awal dari berkat Tuhan bagi kehidupan mereka dan keturunan mereka, tetap melangkah dan percaya akan membawa anda menyaksikan kemurahan Tuhan. Apa yang mengecewakan hari ini bisa jadi adalah awal dari sebuah musim menuai jelai yang diberikan Tuhan. Ingatlah kata Pemazmur: "Nantikanlah TUHAN dan tetap ikutilah jalan-Nya" (Mzm. 37:34). --YES/www.renunganharian.net
   
BERSAMA TUHAN APA YANG NAMPAK BURUK TAK PERNAH BENAR-BENAR BURUK.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2018/01/23/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2018/01/23/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Rut+1:15-22

Rut 1:15-22

15  Berkatalah Naomi: "Telah pulang iparmu kepada bangsanya dan kepada para allahnya; pulanglah mengikuti iparmu itu."
16  Tetapi kata Rut: "Janganlah desak aku meninggalkan engkau dan pulang dengan tidak mengikuti engkau; sebab ke mana engkau pergi, ke situ jugalah aku pergi, dan di mana engkau bermalam, di situ jugalah aku bermalam: bangsamulah bangsaku dan Allahmulah Allahku;
17  di mana engkau mati, akupun mati di sana, dan di sanalah aku dikuburkan. Beginilah kiranya TUHAN menghukum aku, bahkan lebih lagi dari pada itu, jikalau sesuatu apapun memisahkan aku dari engkau, selain dari pada maut!"
18  Ketika Naomi melihat, bahwa Rut berkeras untuk ikut bersama-sama dengan dia, berhentilah ia berkata-kata kepadanya.
19  Dan berjalanlah keduanya sampai mereka tiba di Betlehem. Ketika mereka masuk ke Betlehem, gemparlah seluruh kota itu karena mereka, dan perempuan-perempuan berkata: "Naomikah itu?"
20  Tetapi ia berkata kepada mereka: "Janganlah sebutkan aku Naomi; sebutkanlah aku Mara, sebab Yang Mahakuasa telah melakukan banyak yang pahit kepadaku.
21  Dengan tangan yang penuh aku pergi, tetapi dengan tangan yang kosong TUHAN memulangkan aku. Mengapakah kamu menyebutkan aku Naomi, karena TUHAN telah naik saksi menentang aku dan Yang Mahakuasa telah mendatangkan malapetaka kepadaku."
22  Demikianlah Naomi pulang bersama-sama dengan Rut, perempuan Moab itu, menantunya, yang turut pulang dari daerah Moab. Dan sampailah mereka ke Betlehem pada permulaan musim menuai jelai.

Bacaan Alkitab Setahun: http://alkitab.sabda.org/?Keluaran+17-19
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Keluaran+17-19

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2017 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar