(e-RH) 1 Mei -- Daniel 6:1-14 - SEPERTI BIASA

Posted On // Leave a Comment

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Senin, 1 Mei 2017
Bacaan : Daniel 6:1-14
Setahun: 2 Raja-raja 1-3
Nats: Demi didengar Daniel, bahwa surat perintah itu telah dibuat, pergilah ia ke rumahnya. Dalam kamar atasnya ada tingkap-tingkap yang terbuka ke arah Yerusalem; tiga kali sehari ia berlutut, berdoa serta memuji Allahnya, seperti yang biasa dilakukannya. (Daniel 6:11)

Renungan:

SEPERTI BIASA

Menjalankan kebiasaan kita di tempat baru tidaklah mudah, baik itu bahasa, budaya dan iman. Daniel muda, seorang Yehuda, diangkut ke Babel menjadi tawanan bersama banyak saudara sebangsanya (Dan. 1:6). Namun sejak awal, ia berkomitmen untuk menaati Tuhan dan hidup sesuai firman-Nya (Dan.1:8). Ia mempelajari bahasa dan budaya Babel (Dan. 1:4), namun tetap memelihara imannya kepada Allah. Allah pun mengaruniakannya hikmat dan berbagai pengertian, sehingga ia dipekerjakan oleh raja Babel. Ketika kerajaan Babel ditaklukkan oleh kerajaan Persia, raja Persia pun tetap mengangkatnya sebagai orang kepercayaan. Daniel tetap menghidupi imannya dan memelihara integritasnya.

Para pejabat lain yang iri dan berperilaku korup memusuhi Daniel, dan melakukan cara-cara manipulatif untuk menyingkirkannya. Mereka sadar, ia hidup tak cela. Hanya dalam kesetiaannya kepada Allahnyalah mereka bisa mencari gara-gara. Mereka pun membuat raja menetapkan undang-undang yang melarang siapa pun menyampaikan permohonan (doa) selain kepada raja selama 30 hari (ay. 5, 8). Namun Daniel tidak gentar. Ia tidak mau peraturan manusia menghalanginya berhubungan dengan Allah semesta alam. Ia pun siap menanggung risikonya. Syukur, Allah menunjukkan pemeliharaan-Nya dengan melepaskannya dari gua singa.

Kesetiaan Daniel pada Allah tidaklah muncul serta-merta. Ia telah memeliharanya sejak muda. Jadi mari belajar menjadikan kesetiaan kepada Allah sebagai sesuatu yang biasa, setiap hari. --HT/Renungan Harian
   
SEGALA SIFAT BAIK, TERMASUK KESETIAAN KITA KEPADA ALLAH, TIDAK MUNCUL BEGITU SAJA, MELAINKAN KARENA KITA MEMBIASAKANNYA.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2017/05/01/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2017/05/01/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Daniel+6:1-14

Daniel 6:1-14

 1  (6-2) Lalu berkenanlah Darius mengangkat seratus dua puluh wakil-wakil raja atas kerajaannya; mereka akan ditempatkan di seluruh kerajaan;
 2  (6-3) membawahi mereka diangkat pula tiga pejabat tinggi, dan Daniel adalah salah satu dari ketiga orang itu; kepada merekalah para wakil-wakil raja harus memberi pertanggungan jawab, supaya raja jangan dirugikan.
 3  (6-4) Maka Daniel ini melebihi para pejabat tinggi dan para wakil raja itu, karena ia mempunyai roh yang luar biasa; dan raja bermaksud untuk menempatkannya atas seluruh kerajaannya.
 4  (6-5) Kemudian para pejabat tinggi dan wakil raja itu mencari alasan dakwaan terhadap Daniel dalam hal pemerintahan, tetapi mereka tidak mendapat alasan apapun atau sesuatu kesalahan, sebab ia setia dan tidak ada didapati sesuatu kelalaian atau sesuatu kesalahan padanya.
 5  (6-6) Maka berkatalah orang-orang itu: "Kita tidak akan mendapat suatu alasan dakwaan terhadap Daniel ini, kecuali dalam hal ibadahnya kepada Allahnya!"
 6  (6-7) Kemudian bergegas-gegaslah para pejabat tinggi dan wakil raja itu menghadap raja serta berkata kepadanya: "Ya raja Darius, kekallah hidup tuanku!
 7  (6-8) Semua pejabat tinggi kerajaan ini, semua penguasa dan wakil raja, para menteri dan bupati telah mufakat, supaya dikeluarkan kiranya suatu penetapan raja dan ditetapkan suatu larangan, agar barangsiapa yang dalam tiga puluh hari menyampaikan permohonan kepada salah satu dewa atau manusia kecuali kepada tuanku, ya raja, maka ia akan dilemparkan ke dalam gua singa.
 8  (6-9) Oleh sebab itu, ya raja, keluarkanlah larangan itu dan buatlah suatu surat perintah yang tidak dapat diubah, menurut undang-undang orang Media dan Persia, yang tidak dapat dicabut kembali."
 9  (6-10) Sebab itu raja Darius membuat surat perintah dengan larangan itu.
10  (6-11) Demi didengar Daniel, bahwa surat perintah itu telah dibuat, pergilah ia ke rumahnya. Dalam kamar atasnya ada tingkap-tingkap yang terbuka ke arah Yerusalem; tiga kali sehari ia berlutut, berdoa serta memuji Allahnya, seperti yang biasa dilakukannya.
11  (6-12) Lalu orang-orang itu bergegas-gegas masuk dan mendapati Daniel sedang berdoa dan bermohon kepada Allahnya.
12  (6-13) Kemudian mereka menghadap raja dan menanyakan kepadanya tentang larangan raja: "Bukankah tuanku mengeluarkan suatu larangan, supaya setiap orang yang dalam tiga puluh hari menyampaikan permohonan kepada salah satu dewa atau manusia kecuali kepada tuanku, ya raja, akan dilemparkan ke dalam gua singa?" Jawab raja: "Perkara ini telah pasti menurut undang-undang orang Media dan Persia, yang tidak dapat dicabut kembali."
13  (6-14) Lalu kata mereka kepada raja: "Daniel, salah seorang buangan dari Yehuda, tidak mengindahkan tuanku, ya raja, dan tidak mengindahkan larangan yang tuanku keluarkan, tetapi tiga kali sehari ia mengucapkan doanya."
14  (6-15) Setelah raja mendengar hal itu, maka sangat sedihlah ia, dan ia mencari jalan untuk melepaskan Daniel, bahkan sampai matahari masuk, ia masih berusaha untuk menolongnya.

Bacaan Alkitab Setahun: http://alkitab.sabda.org/?2+Raja-raja+1-3
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/2+Raja-raja+1-3

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2017 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar