(e-RH) 19 November -- KORUPSI

Posted On // Leave a Comment

e-RH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                           e-Renungan Harian
      Sarana untuk bertumbuh dalam iman & menjadi saksi Kristus
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Sabtu, 19 November 2016
Bacaan : Mazmur 73:1-28
Setahun: Roma 1-3
Nats: Sampai aku masuk ke dalam tempat kudus Allah, dan memperhatikan kesudahan mereka. (Mazmur 73:17)

Renungan:

KORUPSI

Saya rasa kita semua setuju bahwa korupsi adalah salah satu hal yang paling mengancam kemajuan Indonesia. Gegap-gempita reformasi sempat membuat sebagian rakyat optimistis bahwa korupsi akan dapat dihilangkan dari bumi Indonesia. Tetapi, sudah bertahun-tahun reformasi berjalan dan korupsi ternyata masih meraja-lela. Beberapa koruptor kelas kakap bahkan sudah menghilang entah ke mana menggondol triliunan rupiah hasil korupsinya. Situasi ini membuat banyak orang kembali pesimistis dan bahkan mungkin tergoda untuk ikut-ikutan korupsi.

Pemazmur juga pernah merasakan kegelisahan yang serupa ketika ia melihat orang jahat hidup berkelimpahan (ay. 3-12). Sementara itu orang yang berusaha menjaga kebersihan hatinya justru mengalami banyak kesusahan (ay. 13-14). Seakan-akan Allah tidak peduli! Ketika ia datang ke hadapan Allah dan melihat semuanya dari sudut pandang Allah, kegelisahannya lenyap (ay. 17-20). Ia tersadar, Allah tetap adil dan berkuasa. Kalaupun saat ini keadilan-Nya itu belum tampak jelas, dalam iman pemazmur meyakini bahwa kelak mereka yang jahat akan mendapatkan hukuman yang setimpal (ay. 21-28).

Sama seperti pemazmur, kita juga bisa yakin akan keadilan Tuhan. Kalaupun saat ini banyak orang jahat tampak makmur, bukan berarti Tuhan tidak peduli. Jangan sampai kita mengikuti jalan hidup mereka. Justru mungkin kita bisa melihatnya sebagai kesempatan, agar kita dipakai Tuhan membuka mata mereka tentang hukuman ilahi yang menanti mereka. Siapa tahu mereka mau bertobat. --ALS/Renungan Harian
   
DI AKHIR JAMAN, KEADILAN TUHAN AKAN NYATA DAN SEMUA YANG JAHAT AKAN MENDAPAT HUKUMANNYA.

e-RH situs: http://renunganharian.net
e-RH arsip web: http://www.sabda.org/publikasi/e-rh/2016/11/19/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/renunganharian/home.php?d=2016/11/19/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Mazmur+73:1-28

Mazmur 73:1-28

 1  Mazmur Asaf. Sesungguhnya Allah itu baik bagi mereka yang tulus hatinya, bagi mereka yang bersih hatinya.
 2  Tetapi aku, sedikit lagi maka kakiku terpeleset, nyaris aku tergelincir.
 3  Sebab aku cemburu kepada pembual-pembual, kalau aku melihat kemujuran orang-orang fasik.
 4  Sebab kesakitan tidak ada pada mereka, sehat dan gemuk tubuh mereka;
 5  mereka tidak mengalami kesusahan manusia, dan mereka tidak kena tulah seperti orang lain.
 6  Sebab itu mereka berkalungkan kecongkakan dan berpakaian kekerasan.
 7  Karena kegemukan, kesalahan mereka menyolok, hati mereka meluap-luap dengan sangkaan.
 8  Mereka menyindir dan mengata-ngatai dengan jahatnya, hal pemerasan dibicarakan mereka dengan tinggi hati.
 9  Mereka membuka mulut melawan langit, dan lidah mereka membual di bumi.
10  Sebab itu orang-orang berbalik kepada mereka, mendapatkan mereka seperti air yang berlimpah-limpah.
11  Dan mereka berkata: "Bagaimana Allah tahu hal itu, adakah pengetahuan pada Yang Mahatinggi?"
12  Sesungguhnya, itulah orang-orang fasik: mereka menambah harta benda dan senang selamanya!
13  Sia-sia sama sekali aku mempertahankan hati yang bersih, dan membasuh tanganku, tanda tak bersalah.
14  Namun sepanjang hari aku kena tulah, dan kena hukum setiap pagi.
15  Seandainya aku berkata: "Aku mau berkata-kata seperti itu," maka sesungguhnya aku telah berkhianat kepada angkatan anak-anakmu.
16  Tetapi ketika aku bermaksud untuk mengetahuinya, hal itu menjadi kesulitan di mataku,
17  sampai aku masuk ke dalam tempat kudus Allah, dan memperhatikan kesudahan mereka.
18  Sesungguhnya di tempat-tempat licin Kautaruh mereka, Kaujatuhkan mereka sehingga hancur.
19  Betapa binasa mereka dalam sekejap mata, lenyap, habis oleh karena kedahsyatan!
20  Seperti mimpi pada waktu terbangun, ya Tuhan, pada waktu terjaga, rupa mereka Kaupandang hina.
21  Ketika hatiku merasa pahit dan buah pinggangku menusuk-nusuk rasanya,
22  aku dungu dan tidak mengerti, seperti hewan aku di dekat-Mu.
23  Tetapi aku tetap di dekat-Mu; Engkau memegang tangan kananku.
24  Dengan nasihat-Mu Engkau menuntun aku, dan kemudian Engkau mengangkat aku ke dalam kemuliaan.
25  Siapa gerangan ada padaku di sorga selain Engkau? Selain Engkau tidak ada yang kuingini di bumi.
26  Sekalipun dagingku dan hatiku habis lenyap, gunung batuku dan bagianku tetaplah Allah selama-lamanya.
27  Sebab sesungguhnya, siapa yang jauh dari pada-Mu akan binasa; Kaubinasakan semua orang, yang berzinah dengan meninggalkan Engkau.
28  Tetapi aku, aku suka dekat pada Allah; aku menaruh tempat perlindunganku pada Tuhan ALLAH, supaya dapat menceritakan segala pekerjaan-Nya.

Bacaan Alkitab Setahun: http://alkitab.sabda.org/?Roma+1-3
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Roma+1-3

e-RH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Dilarang memperbanyak isi Renungan Harian® tanpa izin tertulis dari penerbit.
Renungan Harian® milik Yayasan Gloria -- Copyright © 2016 Yayasan Gloria.
- - -
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Gloria.
BCA Rekening No. 456 500 8880 a.n. YAY GLORIA

0 komentar:

Posting Komentar