(e-SH) 11 Oktober -- Roma 1:24-32 - Menggantikan atau Menyerahkan?

Posted On // Leave a Comment

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Selasa, 11 Oktober 2016
Ayat SH: Roma 1:24-32

Judul: Menggantikan atau Menyerahkan?

Sering kali kita membayangkan murka Allah berbentuk api dari langit yang jatuh membakar bumi atau gempa besar yang menimpa dunia. Atau, kita berpikir bahwa murka Allah baru akan terlaksana pada akhir zaman. Pada bacaan hari ini, Paulus memperlihatkan bagaimana murka Allah itu sudah nyata di tengah manusia.

Kata kunci untuk memahami perikop ini adalah "menggantikan" dan "menyerahkan". Ketika manusia menggantikan kemuliaan Allah yang kekal dengan gambaran yang fana (23), maka Allah menyerahkan mereka kepada keinginan hatinya yang cemar (24). Saat manusia menggantikan kebenaran Allah dengan dusta dan melupakan Penciptanya (25), Allah menyerahkan mereka kepada hawa nafsu yang memalukan (26-27). Jika manusia mengganti hormat mereka pada Allah dengan tidak mengakui-Nya (28), maka Allah menyerahkan mereka kepada pikiran-pikiran yang terkutuk sehingga mereka melakukan hal-hal yang menjijikan dan tidak pantas (29-31). Di sini terlihat Allah menyatakan murka-Nya, yakni dengan membiarkan manusia mengikuti keinginan hatinya dan mengizinkan dosa memperlihatkan sifat alaminya - menjerumuskan manusia ke dalam maut.

Jika pada masa kini kita menyaksikan kejahatan merajalela, penyimpangan seksual makin marak, pembunuhan, kesombongan, dan pelbagai kebejatan lainnya, semua itu bukan karena Allah tidak peduli. Ia peduli dan berulang kali menyatakan kebenaran dan kasih-Nya kepada manusia. Namun, manusia terus-menerus menolak-Nya dan menindas kebenaran-Nya (18, 32). Konsekuensi logisnya adalah murka Allah turun atas manusia.

Pertanyaannya, adakah hati kita gentar dan menyadari murka Allah yang sedemikian dahsyat atas umat manusia? Tetapi, syukur kepada Allah bahwa Ia telah menunjukkan kasih-Nya melalui pengorbanan Kristus sehingga orang yang percaya kepada-Nya akan dibenarkan-Nya dan diselamatkan dari murka-Nya (Rm. 5:8-9).[MFS]

e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2016/10/11/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Roma+1:24-32
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Roma+1:24-32

Roma 1:24-32

24  Karena itu Allah menyerahkan mereka kepada keinginan hati mereka akan kecemaran, sehingga mereka saling mencemarkan tubuh mereka.
25  Sebab mereka menggantikan kebenaran Allah dengan dusta dan memuja dan menyembah makhluk dengan melupakan Penciptanya yang harus dipuji selama-lamanya, amin.
26  Karena itu Allah menyerahkan mereka kepada hawa nafsu yang memalukan, sebab isteri-isteri mereka menggantikan persetubuhan yang wajar dengan yang tak wajar.
27  Demikian juga suami-suami meninggalkan persetubuhan yang wajar dengan isteri mereka dan menyala-nyala dalam berahi mereka seorang terhadap yang lain, sehingga mereka melakukan kemesuman, laki-laki dengan laki-laki, dan karena itu mereka menerima dalam diri mereka balasan yang setimpal untuk kesesatan mereka.
28  Dan karena mereka tidak merasa perlu untuk mengakui Allah, maka Allah menyerahkan mereka kepada pikiran-pikiran yang terkutuk, sehingga mereka melakukan apa yang tidak pantas:
29  penuh dengan rupa-rupa kelaliman, kejahatan, keserakahan dan kebusukan, penuh dengan dengki, pembunuhan, perselisihan, tipu muslihat dan kefasikan.
30  Mereka adalah pengumpat, pemfitnah, pembenci Allah, kurang ajar, congkak, sombong, pandai dalam kejahatan, tidak taat kepada orang tua,
31  tidak berakal, tidak setia, tidak penyayang, tidak mengenal belas kasihan.
32  Sebab walaupun mereka mengetahui tuntutan-tuntutan hukum Allah, yaitu bahwa setiap orang yang melakukan hal-hal demikian, patut dihukum mati, mereka bukan saja melakukannya sendiri, tetapi mereka juga setuju dengan mereka yang melakukannya.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
     Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
              e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
           (e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org

0 komentar:

Posting Komentar