(BGA) 07 Februari -- Baca Gali Alkitab 5

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Santapan Harian
Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Minggu, 7 Februari 2016
Ayat SH: Markus 7:24-30

Judul: Baca Gali Alkitab 5

Apa saja yang Anda baca?

1. Dimanakah Yesus tiba? Ketika Ia ingin menghindar dari perhatian
publik, siapakah yang pertama kali datang kepada Yesus (24-25)?

2. Apa yang diinginkan oleh perempuan itu dari Yesus (25-26)?

3. Apa yang Yesus lakukan ketika Ia mendengar permohonan perempuan
tersebut (27)?

4. Jawaban seperti apakah yang diberikan perempuan itu kepada Yesus
(28)?

5. Apa yang terjadi antara Yesus dengan perempuan itu (29-30)?

Apa pesan yang Allah sampaikan kepada Anda?

1. Mengapa Allah begitu peduli dengan orang non Yahudi?

2. Sikap hati yang seperti apa harus kita tunjukkan saat kita masuk ke
dalam hadirat Allah?

Apa respons Anda?

1. Setelah Tuhan menolong kita, usaha konkret yang bagaimana akan kita
lakukan sebagai ucapan terima kasih kepada-Nya?

2. Apa respons kita melihat iman perempuan Siro tersebut?

Pokok Doa:

Bersyukur bahwa Tuhan tidak pilih kasih - Hendaklah hidup kita selaras
dengan firman-Nya.

e-SH versi web: http://www.sabda.org/publikasi/sh/2016/02/07/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
http://apps.facebook.com/santapanharian/home.php?d=2016/02/07/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Markus+7:24-30
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Markus+7:24-30

Markus 7:24-30

24 Lalu Yesus berangkat dari situ dan pergi ke daerah Tirus. Ia masuk
ke sebuah rumah dan tidak mau bahwa ada orang yang mengetahuinya,
tetapi kedatangan-Nya tidak dapat dirahasiakan.
25 Malah seorang ibu, yang anaknya perempuan kerasukan roh jahat,
segera mendengar tentang Dia, lalu datang dan tersungkur di depan
kaki-Nya.
26 Perempuan itu seorang Yunani bangsa Siro-Fenisia. Ia memohon
kepada Yesus untuk mengusir setan itu dari anaknya.
27 Lalu Yesus berkata kepadanya: "Biarlah anak-anak kenyang dahulu,
sebab tidak patut mengambil roti yang disediakan bagi anak-anak
dan melemparkannya kepada anjing."
28 Tetapi perempuan itu menjawab: "Benar, Tuhan. Tetapi anjing yang
di bawah meja juga makan remah-remah yang dijatuhkan anak-anak."
29 Maka kata Yesus kepada perempuan itu: "Karena kata-katamu itu,
pergilah sekarang sebab setan itu sudah keluar dari anakmu."
30 Perempuan itu pulang ke rumahnya, lalu didapatinya anak itu
berbaring di tempat tidur, sedang setan itu sudah keluar.

---

Anda terdaftar dalam i-kan-akar-santapan-harian sebagai [stefanus.777.renungan@blogger.com]
Untuk berhenti, silakan forward pesan ini ke leave-5229116-4407379.a48c7cdc0d4a88c1ce6ec770adb0f694@hub.xc.org

0 komentar:

Posting Komentar