Santapan Rohani Hari Ini: Terlambat Untuk Berubah?

Posted On // Leave a Comment

Santapan Rohani Hari Ini: Terlambat Untuk Berubah?


Terlambat Untuk Berubah?

Posted: 09 Jan 2015 09:00 AM PST

Sabtu, 10 Januari 2015

Terlambat Untuk Berubah?

Baca: Yohanes 3:1-8,13-16

3:1 Adalah seorang Farisi yang bernama Nikodemus, seorang pemimpin agama Yahudi.

3:2 Ia datang pada waktu malam kepada Yesus dan berkata: "Rabi, kami tahu, bahwa Engkau datang sebagai guru yang diutus Allah; sebab tidak ada seorangpun yang dapat mengadakan tanda-tanda yang Engkau adakan itu, jika Allah tidak menyertainya."

3:3 Yesus menjawab, kata-Nya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan kembali, ia tidak dapat melihat Kerajaan Allah."

3:4 Kata Nikodemus kepada-Nya: "Bagaimanakah mungkin seorang dilahirkan, kalau ia sudah tua? Dapatkah ia masuk kembali ke dalam rahim ibunya dan dilahirkan lagi?"

3:5 Jawab Yesus: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan dari air dan Roh, ia tidak dapat masuk ke dalam Kerajaan Allah.

3:6 Apa yang dilahirkan dari daging, adalah daging, dan apa yang dilahirkan dari Roh, adalah roh.

3:7 Janganlah engkau heran, karena Aku berkata kepadamu: Kamu harus dilahirkan kembali.

3:8 Angin bertiup ke mana ia mau, dan engkau mendengar bunyinya, tetapi engkau tidak tahu dari mana ia datang atau ke mana ia pergi. Demikianlah halnya dengan tiap-tiap orang yang lahir dari Roh."

3:13 Tidak ada seorangpun yang telah naik ke sorga, selain dari pada Dia yang telah turun dari sorga, yaitu Anak Manusia.

3:14 Dan sama seperti Musa meninggikan ular di padang gurun, demikian juga Anak Manusia harus ditinggikan,

3:15 supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya beroleh hidup yang kekal.

3:16 Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.

Kata Nikodemus kepada [Yesus]: “Bagaimanakah mungkin seorang dilahirkan, kalau ia sudah tua? —Yohanes 3:4

Terlambat Untuk Berubah?

Ada pepatah dalam berbagai bahasa yang mengungkapkan tentang sulitnya mengubah kebiasaan yang sudah lama terbentuk. Bahasa Inggris memiliki ungkapan, “You can’t teach an old dog new tricks” (Tidak mungkin mengajarkan trik-trik baru pada seekor anjing yang sudah tua). Dalam Bahasa Perancis, dikenal “Ce n’est pas a un vieux singe qu’on apprend a faire la grimace” (Tidak mungkin mengajar seekor monyet tua untuk membuat raut wajah yang lucu). Kemudian, dalam bahasa Spanyol, “El loro viejo no aprende a hablar” (Burung beo yang sudah tua tidak lagi bisa belajar bicara).

Ketika Yesus mengatakan bahwa seseorang harus “dilahirkan kembali” untuk “melihat Kerajaan Allah,” Nikodemus menjawab, “Bagaimanakah mungkin seorang dilahirkan, kalau ia sudah tua? Dapatkah ia masuk kembali ke dalam rahim ibunya dan dilahirkan lagi?” (Yoh. 3:3-4). Seorang profesor dan penulis bernama Merrill Tenney berpendapat bahwa Nikodemus bermaksud mengatakan, “Aku tahu lahir baru itu penting, tetapi aku sudah terlalu tua untuk berubah. Pola hidupku sudah terbentuk. Kelahiran fisik tidak lagi mungkin dan kelahiran baru secara psikologis lebih tidak mungkin lagi . . . . Bukankah aku tidak lagi punya harapan?”

Jawab Yesus, antara lain, “Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal” (ay.16). Itulah tawaran hidup baru dan awal yang baru bagi setiap orang, baik tua maupun muda.

Berapa pun umur kita dan bagaimana pun keadaan hidup kita, dengan kuasa Allah, tidak ada kata terlambat untuk berubah. —DCM

Ya Bapa, kebiasaan lama kami sulit untuk diubah, kebiasaan baru
lebih sukar untuk dipelajari, dan kadang kami memang tidak ingin
berubah dan belajar. Terima kasih atas kesetiaan-Mu dalam
mengajari kami hal-hal yang baru, yaitu cara-cara-Mu sendiri.

Karena Allah berkuasa, perubahan selalu mungkin terjadi.

Bacaan Alkitab Setahun: Kejadian 25-26, Matius 8:1-17

Photo credit: SomeDriftwood / Foter / CC BY-NC

CerpenKaMu: Penyembahan Puja

Posted: 09 Jan 2015 02:00 AM PST

Oleh: Yohana P.D.Utami

penyembahan-puja

Kacau! Kacau sekali jalannya ibadah pagi itu. Penyanyi dan pemusik kejar-kejaran nada. Jemaat pun sangat tidak antusias dalam melantunkan puji-pujian. Tidak ada suasana penyembahan yang syahdu menghanyutkan kalbu. Yang ada hanyalah gerutuan dalam hati yang memuncak menjadi nyanyian sumbang. Mana mungkin ada damai sejahtera yang melegakan kalau begini caranya! Duh, Tuhan, ampunilah kami.

Persiapanku menjadi sia-sia, acara ibadah terasa sangat berantakan. Padahal aku dan rekan-rekan sudah latihan dan berdoa dengan sungguh-sungguh. Alat-alat musik dan sound system sudah dicek semua. Demikian juga perlengkapan multi media, semua sudah siap, rapi jali. Kurang apa lagi? Apakah memang jemaat di tempat kami ini tidak bisa mengekspresikan pujian dan penyembahan dengan segenap keberadaan? Bukankah Tuhan merindukan umat-Nya untuk menyembah-Nya dengan segenap kekuatan, akal budi, dan jiwa?

Letih sekali rasanya memimpin pujian dan penyembahan di mana tidak ada keselarasan antara tim ibadah dengan jemaat. Bayangkan saja bagaimana kita sudah bersemangat mengajak jemaat untuk menyanyikan gita nada bagi Tuhan tapi jemaat sepertinya adem ayem saja. Atau mereka bertepuk tangan, tetapi lirak-lirik samping kiri kanan karena tidak percaya diri dan malah sibuk melihat orang lain yang juga sama-sama tidak antusias. Apalagi saat masuk ke dalam musik lembut yang dimaksudkan sebagai pengantar doa. Semestinya, semua dapat masuk ke dalam suasana doa sembari menyanyi. Tapi kenyataannya? Garing! Pujian yang diulang-ulang terasa sangat lama dan membosankan. Salah siapa ini?

Namaku Puja Rahayuningtyas. Setengah tahun sudah aku memimpin tim ibadah ekspresif di tempat pemujaan ini. Tantangannya banyak sekali. Mulai dari kebiasaan dan tata cara ibadah yang terkesan monoton dan kurang bergairah, sampai ke gegar budaya antara generasi senior dan junior yang berbeda selera musik dan pemahaman teologisnya. Aku yang berada di antara gap generasi itu, dalam usiaku yang menginjak kepala tiga ini, harus menjadi mediator untuk menjaga komunikasi dan menyampaikan aspirasi. Meskipun gereja tempat aku berjemaat termasuk yang cukup dinamis bagi denominasinya, tetap saja ada semacam penghalang bagiku untuk mengajak jemaat mencoba lebih ekspresif dalam ibadahnya, khususnya dalam melantunkan pujian sembahyang.

"Mbak Puja," kata Bapak Pendeta suatu ketika, "Mungkin ada baiknya Mbak Puja istirahat dulu dari pelayanan pujian di depan."

"Maksud Bapak? Apakah saya sudah tidak layak lagi?" ada sudut hati yang mendadak terasa perih.

"Bukan, bukan begitu. Saya melihat Mbak Puja sepertinya terlalu letih. Itu saja."

"Jadi?"

"Ambillah waktu untuk retret pribadi, Mbak. Biar mbak Puja mendapat penyegaran dari Tuhan. Untuk ibadah Natal dan Tahun Baru kali ini, biar diserahkan ke anak-anak pemuda dan remaja saja."

Maka, di sinilah aku pada malam tahun baru kali ini. Tidak turut serta dalam hingar-bingar persiapan ibadah Natal dan tahun baru di gereja. Aku lebih banyak berdiam diri di rumah, mengurus acara Natal kecil keluargaku. Acaranya pun bukan aku yang menyusun. Aku hanya membantu mengiringi musiknya (ya, aku bisa bermain piano atau kibor sekadarnya). Dan, waktu-waktu luang yang ada lebih banyak kugunakan untuk mencari wajah Tuhan—istilah umum untuk bermeditasi menurut imanku—di kamar atau di tempat aku bisa berdua saja dengan-Nya. Waktu-waktu yang sering hilang di tengah kesibukan pelayananku.

Kudapati memang aku letih, lesu, dan berbeban berat. Hatiku jauh dari hening, apalagi bening. Perasaan gagal dan marah membuatnya kian keruh. Aku terlalu terobsesi untuk membawa jemaat bisa ikut "memuji dan menyembah Tuhan" menurut versi yang aku harapkan, meskipun tentunya tetap dalam pakem tata liturgi yang menjadi ciri khas gerejaku. Begitu terobsesinya aku sehingga aku melupakan esensi dari penyembahan dan pujian itu sendiri. Ya, memuji dan menyembah Tuhan itu bukanlah sesuatu yang bisa direka-reka dari luar. Bahkan dengan musik yang paling indah sekalipun. Penyembahan adalah respons yang keluar dari hati. Respons itu akan mengalir dengan sendirinya secara alamiah tanpa dibuat-buat, ketika jemaat dibawa untuk mengingat siapa Pribadi Tuhan yang mereka sembah. Tiap jemaat mungkin datang dengan beragam pergumulan. Bila tiap orang berfokus pada dirinya masing-masing, termasuk pemimpin ibadahnya, bagaimana mungkin tercipta harmoni dalam memuja? Hanya ketika tiap hati bersentuhan dengan hati Tuhan, tiap pikiran dipenuhi kebenaran tentang Dia, barulah suasana penyembahan yang indah dapat tercipta sebagai respons atas kehadiran-Nya.

Malam tahun baru di rumah keluarga besarku, kami sekeluarga duduk melingkar di atas tikar pandan yang hangat. Setelah mendengarkan renungan dari seorang saudaraku, tibalah saatnya tiap-tiap orang melakukan perenungan pribadi. Hanya ada piano tua yang tersedia di hadapanku. Tanpa alat musik lainnya, tanpa perlengkapan multimedia dan sound system yang canggih.

Tuhan adalah gembalaku, takkan kekurangan aku
Dia membaringkan aku di padang yang berumput hijau

Jemariku mulai menari di atas piano, melantunkan kebenaran tentang Tuhan yang dinyatakan dalam Mazmur 23. Setelah satu bait, hatiku tak tahan untuk tidak menyenandungkan liriknya perlahan. Sungguh Tuhan adalah gembalaku! Betapa sering aku menyimpang, tetapi Sang Gembala selalu membawaku pulang. Terima kasih Tuhan, untuk penyertaan-Mu di sepanjang tahun yang telah lewat! Hatiku membuncah dengan rasa syukur. Tak berapa lama kemudian kudengar satu per satu anggota keluargaku turut bersenandung. Hatiku bergetar. Suara-suara sederhana. Lagu lama tanpa aransemen istimewa. Namun, kami sama-sama mengangkat pujian dari hati kami. Sukacita dan damai surgawi rasanya melingkupi segenap ruangan, ketika kami melantunkan puja dalam balutan kesederhanaan. Aku percaya, malaikat-malaikat pun ikut bersenandung memuja Sang Raja.

Maka jiwaku pun memuji-Mu, sungguh besar Kau Allah-ku
Maka jiwaku pun memuji-Mu, sungguh besar Kau Allah-ku

Pujian demi pujian mengalun hingga malam usai. Kesegaran baru mengaliri jiwaku seiring dengan tahun yang berganti. Aku yakin tak satu pun kerabat yang pulang dengan sia-sia hari itu. Semua mendapatkan berkat dan rahmat yang tiada terhingga. Wajah-wajah penuh syukur dan pengagungan menghiasi ruangan, saat kami saling berjabat tangan, menyemangati satu sama lain di tahun yang baru. Terima kasih Tuhan yang Maha Agung, Engkau sudah berkenan menerima ungkapan syukur, doa, dan pujian kami. Sungguh aku bersyukur atas segala yang ada dalam hidupku. Tolong aku 'tuk selalu menghidupi namaku, Puja – Rahayu – Ning Tyas. Pujian, damai sejahtera, di dalam hati yang bening. ***

0 komentar:

Posting Komentar