(e-SH) 18 September -- Yeremia 13:15-27 - Ketidaksetiaan berujung pada murka Allah

Posted On // Leave a Comment
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Santapan Harian
Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Kamis, 18 September 2014
Ayat SH: Yeremia 13:15-27

Judul: Ketidaksetiaan berujung pada murka Allah

Dalam Alkitab, Israel selalu dilukiskan sebagai mempelai Allah,
demikian juga orang percaya dilukiskan sebagai mempelai Kristus.
Allah dan Israel diikat dalam perjanjian suci melalui Abraham,
Ishak, dan Yakub. Demikian juga orang percaya diikat dalam
pernikahan suci melalui salib Kristus. Perselingkuhan Israel
dengan ilah lain dapat disebut sebagai tindakan persundalan.
Persundalan Israel merupakan tanda kegelapan hati mereka.

Dalam nas ini, kita melihat betapa gelapnya hati bangsa Israel.
Berulang-ulang bangsa Israel menyakiti Allah dengan cara menyembah
berhala. Berulang kali juga Allah memberikan kesempatan kepada
bangsa Israel untuk bertobat (15-17). Namun bangsa Israel bukan
saja meremehkan peringatan Allah, tetapi secara terus terang
memberontak terhadap Allah. Pemberontakan mereka jelas memicu
kemarahan Allah.

Melalui hamba-Nya, Yeremia, Allah menyingkapkan dengan jelas apa yang
akan dihadapi oleh bangsa Israel. Jika Israel tidak bertobat,
mereka akan ditawan dan diangkut dalam pembuangan oleh kerajaan
Babilonia (17, 19; bdk. 2 Raj. 24:12). Menjadi tawanan dalam
pembuangan dilukiskan oleh Allah sebagai masa kegelapan dan
kekelaman (16). Kegelapan dan kekelaman ini bisa dapat diartikan
sebagai sebuah invasi dan penaklukan bangsa Babilonia atas Israel.
Karena itu, Allah mengingatkan umat-Nya, ketika saat itu tiba maka
semua kebanggaan mereka akan sirna seketika. Apa yang mereka
miliki akan dirampas. Tanah mereka akan dikuasai bangsa lain.
Semua orang Israel akan menjadi budak bangsa lain. Pada masa itu,
teriakan minta tolong bangsa Israel dilukiskan oleh Allah seperti
seorang perempuan yang diperkosa (22, 26). Inilah tragedi dari
sebuah persundalan. Sebab itu, Allah mengutuki Israel karena
ketidaksetiaan mereka (27).

Jangan pernah berlaku tidak setia kepada Allah. Ketidaksetiaan akan
berujung pada murka-Nya. Jika kita jatuh juga ke dalam dosa,
bertobatlah, rendahkan diri, dan reformasi diri senantiasa di
hadapan Allah. Dengan ini, pengampunan Allah akan turun dan
pemulihan Allah akan mengubah hidup kita.

e-SH versi web: http://www.sabda.org/publikasi/sh/2014/09/18/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Yeremia+13:15-27
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Yeremia+13:15-27

Yeremia 13:15-27

15 Dengarlah, pasanglah telingamu, janganlah kamu tinggi hati, sebab
TUHAN telah berfirman.
16 Permuliakanlah TUHAN, Allahmu, sebelum Ia membuat hari menjadi
gelap, sebelum kakimu tersandung di atas bukit-bukit yang diliputi
senja, sementara kamu menanti-nantikan terang, tetapi Ia
menjadikan hari kelam pekat dan mengubahnya menjadi gelap gulita.
17 Jika kamu tidak mau mendengarkannya, aku akan menangis di tempat
yang tersembunyi oleh karena kesombonganmu, air mataku akan
berlinang-linang, bahkan akan bercucuran, oleh sebab kawanan domba
TUHAN diangkut tertawan.
18 Katakanlah kepada raja dan kepada ibu suri: "Duduklah di tempat
yang rendah sekali, sebab mahkota kemuliaanmu sudah turun dari
kepalamu!"
19 Kota-kota tanah Negeb sudah ditutup gerbangnya, dan tidak ada
seorangpun yang membukanya. Segenap Yehuda sudah diangkut ke dalam
pembuangan, diangkut ke dalam pembuangan seluruhnya.
20 Layangkanlah matamu, hai Yerusalem, dan lihatlah, ada orang-orang
datang dari utara! Di manakah kawanan ternak yang diberikan
kepadamu, kambing domba yang menjadi kemuliaanmu?
21 Apakah yang kaukatakan, apabila diangkat menjadi kepalamu
orang-orang yang kauperlakukan sebagai pacar? Bukankah kesakitan
akan menyergap engkau seperti halnya seorang perempuan yang
melahirkan?
22 Dan apabila engkau bertanya dalam hatimu: "Mengapakah semuanya ini
menimpa aku?" Karena banyaknya kesalahanmulah maka disingkapkan
ujung kainmu dan engkau diperkosa!
23 Dapatkah orang Etiopia mengganti kulitnya atau macan tutul
mengubah belangnya? Masakan kamu dapat berbuat baik, hai
orang-orang yang membiasakan diri berbuat jahat?
24 Aku akan menghamburkan mereka seperti sekam yang diterbangkan
angin padang gurun.
25 Itulah nasibmu, bagianmu yang telah Kuukur untukmu, demikianlah
firman TUHAN, karena engkau melupakan Aku, dan mempercayai dusta.
26 Akupun juga akan mengangkat ujung kainmu sampai kepada mukamu,
sehingga kelihatan auratmu.
27 Zinahmu dan ringkikmu, persundalanmu yang mesum di atas
bukit-bukit dan di padang-padang, Aku sudah melihat perbuatanmu
yang keji itu. Celakalah engkau, hai Yerusalem, berapa lama lagi
hingga engkau menjadi tahir?


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Persekutuan Pembaca Alkitab
e-SH Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
---

Anda terdaftar dalam i-kan-akar-santapan-harian sebagai [stefanus.777.renungan@blogger.com]
Untuk berhenti, silakan forward pesan ini ke leave-4950372-4407379.a48c7cdc0d4a88c1ce6ec770adb0f694@hub.xc.org

0 komentar:

Posting Komentar