Selasa, 16 Juli 2019

(e-SH) 17 Juli -- Imamat 17:1-9 - Menguduskan Kepemilikan bagi Allah


e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Rabu, 17 Juli 2019
Ayat SH: Imamat 17:1-9

Judul: Menguduskan Kepemilikan bagi Allah

Memburu harta untuk dinikmati sepuasnya dalam setiap kesempatan yang ada menjadi pesan kebanyakan motivator bisnis zaman kini. Bisa saja, menggunakan harta dalam kepuasannya mengikis sikap yang benar terhadap harta. Harta menjadi tolok ukur kepuasan hidup.

Perikop yang kita baca hari ini menjelaskan tentang bagaimana lembu, domba dan kambing milik orang Israel yang akan disembelih mesti dibawa ke pintu kemah pertemuan untuk diserahkan sebagai persembahan kepada Allah (4). Sebagai umat milik Allah yang telah ditebus oleh-Nya, umat tidak boleh mengonsumsi, apalagi tamak harta benda, termasuk hewan ternak, sebagai milik yang hanya dinikmati untuk kepentingan diri sendiri.

Semua lembu, domba, dan kambing harus disembelih dalam rangka memberikan kurban keselamatan, bukan tindakan konsumtif (6). Dalam konteks ini, segala tujuan persembahan selain kurban kepada Allah akan dianggap sebagai hutang darah kepada Allah. Konsekuensinya berat, orang itu harus dienyahkan dari tengah-tengah bangsa Israel (4). Lembu, domba, dan kambing sebagai properti mesti dipersembahkan kepada Allah. Segala bentuk persembahan kepada ilah lain atau kepada jin akan mengakibatkan hukuman.

Sikap yang benar saat menikmati harta adalah dengan menaikkan syukur terlebih dahulu atas berkat Allah dalam hidup. Hidup syukur menolong kita mewaspadai segala bentuk ketamakan yang memperdaya seolah-olah kebahagiaan hidup bergantung pada kekayaan. Sikap syukur sama artinya dengan memohon Allah menguduskan berkat-Nya kepada kita sehingga kita memiliki komitmen untuk menggunakannya bagi perluasan kerajaan-Nya di dunia ini. Hidup kita tidak bergantung pada penumpukan kekayaan. Hidup kita bergantung pada pemeliharaan Allah. Jadi persembahkanlah segala sesuatunya kepada Allah.

Doa: Tuhan tolonglah agar kami tidak dikuasai ketamakan dan kekhawatiran. Beri kami keikhlasan untuk mempersembahkan harta benda kami bagi kemuliaan Kerajaan-Mu. [SB]

e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2019/07/17/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Imamat+17:1-9
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Imamat+17:1-9

Imamat 17:1-9

 1  TUHAN berfirman kepada Musa:
 2  "Berbicaralah kepada Harun dan kepada anak-anaknya dan kepada seluruh orang Israel, dan katakan kepada mereka: Inilah firman yang diperintahkan TUHAN:
 3  Setiap orang dari kaum Israel yang menyembelih lembu atau domba atau kambing di dalam perkemahan atau di luarnya,
 4  tetapi tidak membawanya ke pintu Kemah Pertemuan, untuk dipersembahkan sebagai persembahan kepada TUHAN di depan Kemah Suci TUHAN, hal itu harus dihitungkan kepada orang itu sebagai hutang darah, karena ia telah menumpahkan darah, dan orang itu haruslah dilenyapkan dari tengah-tengah bangsanya.
 5  Maksudnya supaya orang Israel membawa korban sembelihan mereka, yang biasa dipersembahkan mereka di padang, kepada TUHAN ke pintu Kemah Pertemuan dengan menyerahkannya kepada imam, untuk dipersembahkan kepada TUHAN sebagai korban keselamatan.
 6  Imam harus menyiramkan darahnya pada mezbah TUHAN di depan pintu Kemah Pertemuan dan membakar lemaknya menjadi bau yang menyenangkan bagi TUHAN.
 7  Janganlah mereka mempersembahkan lagi korban mereka kepada jin-jin, sebab menyembah jin-jin itu adalah zinah. Itulah yang harus menjadi ketetapan untuk selama-lamanya bagi mereka turun-temurun.
 8  Dan haruslah kaukatakan kepada mereka: Setiap orang dari kaum Israel atau dari orang asing yang tinggal di tengah-tengah mereka, yang mempersembahkan korban bakaran atau korban sembelihan,
 9  tetapi tidak membawanya ke pintu Kemah Pertemuan supaya dipersembahkan kepada TUHAN, maka orang itu haruslah dilenyapkan dari antara orang-orang sebangsanya."


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-Santapan-Harian@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

Tidak ada komentar:

Posting Komentar